Terputar

Title

Artist


Resep Kue Clorot Gula Merah

Ditulis oleh pada Juni 25, 2022

Mau membuat camilan atau kudapan untuk teman ngeteh hari ini? Yuk, coba resep kue kukus gula merah tanpa terigu berikut ini. Ada kue clorot hingga kue bolu empuk yang bisa dicoba.

Bagi yang sedang cari ide atau inspirasi membuat kue yang enak, kompilasi resep Fimela ini juga bisa langsung dicoba. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

Bahan-Bahan:

  • 175 gr gula merah
  • 400 ml santan
  • 1/4 sdt garam
  • 125 gr tepung beras
  • 50 gr tepung tapioka
  • Cetakan kue clorot dari daun pisang/daun kelapa

Cara Membuat

  1. Bentuk daun pisang atau kelapa membentuk kerucut. Sisihkan.
  2. Dalam panci, masukkan guka merah, garam dan santan. Aduk hingga rata kemudian masak hingga gula merah larut dan mendidih.
  3. Lalu saring adonan dan dinginkan.
  4. Siapkan wadah besar, lalu masukan tepung tapioka, tepung beras dan larutan gula merah yg sudah dingin. Aduk hingga tak ada yang bergerindil.
  5. Panaskan kukusan hingga air kukusan mendidih, .lalu taruh cetakan daun pisang atau kelapa yang telah di bentuk.
  6. Masukkan adonan ke dalam cetakan hingga penuh.
  7. Kukus selama 20 menit hingga matang.
  8. Sajikan.

Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan