Ketidakhadiran Sosok Ayah Secara Fisik Maupun Emosional
1. Ketidakhadiran sosok ayah dalam hidup anak perempuan mampu memengaruhi pertumbuhannya. Ketidakhadiran secara fisik mampu membuat anak tumbuh dengan rasa hampa dan kosong dalam dirinya. Sedangkan ketidakhadiran secara emosional mampu membuat anak tumbuh dengan merasa bahwa keberadaan dirinya tidak diinginkan.
2. Terkadang orang tua merasa berhak melakukan berbagai hal kepada anaknya karena mereka telah membesarkannya sedemikian rupa. Namun, saat seorang ayah terlalu mengontrol hidup anak perempuannya, bahkan hingga tidak menghargai privasi nya, maka hal tersebut dapat berpengaruh buruk pada perkembangan anak. Anak perempuan akan tumbuh dengan rasa percaya diri yang rendah, tidak puas dengan kehidupannya, bahkan hingga gangguan mental pada anak.