Bahan:
- 500 gr singkong
- 100 gr gula pasir
- 2 sdm tepung tapioka
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 1/2 sdt garam
- 3 macam pewarna sesuai selera
- 1/2 buah kelapa agak tua
- tusuk sate secukupnya
Cara Membuat
- Parut singkong dan buang seratnya, sisihkan.
- Parut kelapa, campur dengan sedikit garam. Kukus kurang lebih 10-15 menit hingga matang.
- Campurkan singkong parut dengan tepung tapioka, gula, garam dan vanili. Uleni sebentar hingga bisa dipulung.
- Bagi adonan jadi 3 bagian. Masing-masing beri pewarna berbeda. Ambil sejumput dan pulung membulat. Lakukan hingga habis.
- Rebus air agak banyak, masukkan adonan dan rebus hingga matang mengapung. Angkat dan tiriskan.
- Campurkan dengan kelapa parut matang agar tidak lengket satu sama lain.
- Tusuk-tusuk setiap bola singkong selang-seling warna.
Pendapat pembaca