Terputar

Title

Artist


Kakon Karang Sari Membangun Rabat Beton di Dusun 04 Sepanjang 252 Meter

Ditulis oleh pada Mei 18, 2024

DRadioQu PRINGSEWU -Bertujuan untuk mempermudah aktivitas warga dusun 04 RT 02 Kepala Pekon Karang Sari Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu Supriyono bangun jalan rabat beton sepanjang 252 m.

 

Bangunan dengan panjang  252M, lebar 2,5M dan ketebalan 15.cm menyerap anggaran dana sebesar Rp.161.257.000 ( Seratus Enam Puluh Satu Juta Dua Ratus Lima Puluh Tuju Ribu Rupiah ) yang di alokasikan dari Anggaran Dana Desa (ADD) tahap 1 tahun 2024.

 

 

Bangunan rabat beton ini merupakan jalan utama di dusun 04, karena sudah rusak maka perlu untuk diperbaiki. Dengan  terealisasinya pembangunan rabat beton ini tentunya membuat warga masyarakat yang menikmatinya merasa nyaman disaat melalui jalan tersebut.

 

Supriyono selaku Kakon Karang Sari berharap agar seluruh pengguna jalan tersebut dapat menjaga bersama, agar infrastruktur itu dapat dinikmati dalam waktu yang lama.

 

”  Syukur alhamdulillah pada tahun ini kita memulai lagi membangun infrastruktur Pekon Karang Sari karena di tahun-tahun sebelumnya kita dilanda pandemi yang secara otomatis menghambat pembangunan fisik, maka dari itu kita saat ini bisa melanjutkan kembali pembangunan fisik ” terang Supriyono saat di temui awak media. Sabtu (18/05/2024).

 

 

 

Adapun pembangunan jalan Rabat Beton tersebut, Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Supardi, Sodikin, Suparman, dan Kaur Kesra Kristiyanto, awal pengerjaan tanggal 28 April 2024 dan selesai tanggal 16 Mei 2024.

 

Sementara salah satu warga dusun 4, sangat mengapresiasi dengan adanya jalan rabat beton ini, kedepannya warga tersebut akan menjaga bangunan tersebut dengan sebaik mungkin. (**)