Berikut ini ada resep masakan bebek betutu yang bisa langsung dicoba sendiri di rumah. Cara membuatnya pun cukup mudah. Berikut uraiannya.
Ditulis oleh redaksi pada Juni 16, 2023
Daging bebek bisa diolah jadi sajian yang sedap dan kaya rasa. Berikut ini ada resep masakan bebek betutu yang bisa langsung dicoba sendiri di rumah. Cara membuatnya pun cukup mudah. Berikut uraiannya.
Bahan-Bahan
1 ekor daging bebek muda
1 buah jeruk nipis
1 sdm garam
500 gram santan
Bumbu Halus
7 siung bawang putih
10 buah bawang merah
11 buah cabai merah
7 buah cabai rawit merah
2 ruas kunyit
2 ruas lengkuas
6 helai serai, ambil bagian putihnya
2 ruas jahe
2 ruas kencur
1 sdt terasi
5 butir kemiri
1 sdt lada
1 sdt ketumbar
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdt kaldu jamur
Bahan Tambahan
3 helai daun jeruk
2 helai daun salam
Cara Membuat
1. Daging bebek yang sudah dicuci bersih, dikucuri air perasan jeruk nipis dan dibaluri garam. Diamkan 20 menit, lalu bilas hingga bersih.
2. Tumis bumbu halus dengan daun jeruk dan daun salam hingga harum.
3. Masukkan santan ke tumisan. Aduk rata.
4. Masukkan daging bebek. Masak hingga daging empuk dan bumbu meresap.
5. Setelah kuah menyusut, angkat dan sajikan.
Bagaimana? Resep masakan bebek betutu ini cukup mudah, kan? Selamat mencoba dan semoga suka!