Pertumbuhan Fisik
Salah satu perubahan awal yang mungkin akan terlihat ketika anak perempuan mengalami masa pubertas adalah tangan dan kaki mereka yang mulai tumbuh lebih besar dan panjang. Melansir dari healthdirect.gov.au, anak perempuan kemungkinan akan mencapai pucak pertumbuhannya 2 tahun setelah mengalami masa pubertas. Setelah masa pertumbuhan yang utama sudah selesai, anak perempuan hanya akan mengalami penambahan tinggi badan sekitar 5 hingga 7,5 cm.
Selain pertumbuhan tinggi badan, anak perempuan juga akan mengalami penambahan berat badan pada masa pubertasnya. Penambahan berat badan ini umumnya terjadi di bagian tubuh sekitar pinggul yang akan menjadi lebih melengkung, dan penumbuhan ukuran payudara yang menjadi lebih besar.
2. Pertumbuhan Payudara
Pertumbuhan payudara pada anak perempuan di masa pubertas mereka dapat menjadi proses yang canggung dan menegangkan, terutama jika anak selalu membandingkan ukuran payudara mereka dengan teman atau mendengarkan komentar dari orang lain perihal ukuran payudara mereka. Padahal pertumbuhan payudara dengan kecepatan yang berbeda dengan anak lain merupakan hal yang normal. Payudara akan terus tumbuh hingga anak perempuan berusia sekitar 17 tahun.
Melansir dari healthdirect.gov.au, puting payudara juga akan mengalami perubahan pada masa pubertas dan mungkin akan mengalami penumbuhan rambut atau bulu di sekitarnya, yang merupakan hal normal. Ukuran pertumbuhan payudara pada masa pubertas seringkali diturunkan dalam keluarga. Selain itu, berat badan juga dapat mempengaruhi bentuk dan ukuran payudara yang akan tumbuh pada masa pubertas.