Anda dan pasangan sudah lama menjalani hubungan, tetapi ada satu pertanyaan yang selalu ada di benakmu: “kapan waktu yang tepat untuk melamar si pujaan hati?”.
Ditulis oleh redaksi pada Oktober 27, 2022
Anda dan pasangan sudah lama menjalani hubungan, tetapi ada satu pertanyaan yang selalu ada di benakmu: “kapan waktu yang tepat untuk melamar si pujaan hati?”. Sebenarnya, banyak faktor yang membuat seseorang ragu-ragu untuk berlutut sambil menawarkan cincin berlian dan mengatakan “will you marry me?”. Mulai dari ketidaksiapan mental atau finansial, takut berkomitmen, hingga takut ditolak oleh pasangan. Tapi, kalau sudah ada sosok yang dirasa pas untuk menemani sisa hidup, kira-kira kapan waktu yang tepat untuk melamar dirinya?
Bagi Anda yang sedang mempertimbangkan melamar kekasih, ada sederet tanda yang bisa membantumu mengetahui apakah sudah waktunya membawa hubungan asmara ke tahap yang lebih serius. Apa saja? Yuk, simak artikel berikut ini:
Sama-Sama Nyaman
Setiap orang pasti menginginkan pernikahannya berlangsung seumur hidupnya. Jadi, pastinya orang akan mencari sosok yang bisa membuatnya nyaman. Kalau Anda maupun pasangan bisa menjadi diri sendiri di hadapan masing-masing, itu bisa menjadi pertanda kalau hubungan kalian sudah siap untuk dibawa ke jenjang selanjutnya.
Sering Bahas Rencana Masa Depan
Apakah percakapanmu dengan pasangan sering membahas rencana masa depan? Topiknya bisa beragam, mulai dari rencana membeli rumah bersama, berkeluarga, hingga masa-masa pensiun. Perhatikan juga cara pasangan berbicara. Apakah lebih sering menggunakan “kita” atau “saya” saat membahas rencana masa depannya? Semua ini bisa jadi pertanda kalau kalian saling melihat satu sama lain sebagai bagian dari masa depannya.
Pasangan Suka Beri Kode
Saat berbicara dengan kekasih, perhatikan ucapan sang pasangan. Apakah kekasih sering memberikan kode kalau ia siap berumah tangga? Seringkah ia berbicara tentang teman-temannya yang sudah menikah? Jika Anda merasa sudah siap, sudah waktunya mencari model cincin berlian wanita yang cocok untuk melamar orang tercinta.
Dapat Dukungan Keluarga
Pernikahan memang sebenarnya hanya melibatkan dua individu. Tetapi, dukungan keluarga juga tak kalah penting untuk kelancaran pernikahan. Anda bisa meluangkan waktu untuk bertemu dengan orang tua pasangan untuk memperkenalkan diri dan menceritakan hubunganmu dengan pasangan selama ini.
Saling Terbuka Soal Masa Lalu
Sebelum menikah, ada baiknya Anda dan pasangan saling terbuka soal masa lalu kehidupan percintaan. Tidak perlu menceritakan semua detail, tetapi penting bagi sepasang kekasih untuk bercerita kenapa hubungan sebelumnya berakhir. Topik soal mantan mungkin sensitif. Tetapi, dengan saling mengetahui alasan putus, kalian bisa belajar apa yang disukai dan tidak disukai pasangan.
Berhasil Melewati Masa Sulit
Dalam sebuah hubungan asmara, pasti ada bumbu-bumbu pertengkaran. Berantem dengan pacar memang tidak enak, tapi dengan bertengkar, Anda dan kekasih bisa belajar untuk mencari solusi bersama. Pengalaman melewati masa sulit bersama juga penting dalam sebuah hubungan, apalagi kalau ada rencana untuk menikah. Karena sebagaimana kita ketahui, setiap rumah tangga pasti ada ujiannya. Jika Anda dan pasangan berhasil melewati rough patch, mungkin sudah saatnya melamar pujaan hati.
Demikian sejumlah tanda-tanda yang bisa Anda perhatikan untuk menentukan apakah sudah waktunya melamar pasangan. Jika sudah merasakan tanda-tanda di atas, mulailah pikirkan konsep lamaran pernikahan. Hampir setiap orang pasti ingin menikah hanya sekali seumur hidup. Jadi, pastikan momen lamarannya begitu berkesan. Jangan lupa juga untuk cari cincin tunangannya dari jauh hari.
Pilih Cincin Tunangan
Sebagaimana diketahui, cincin solitaire atau cincin yang dihiasi satu berlian memang menjadi model cincin tunangan andalan. Tapi karena lamaran adalah momen sekali seumur hidup, pilihlah cincin tunangan yang berbeda dari biasanya. Anda bisa mempertimbangkan cincin berlian wanita yang dihiasi oleh precious stone batu ruby. Tahukah Anda kalau batu ruby melambangkan cinta dan gairah?
Melamar pasangan dengan cincin tunangan bermahkota batu ruby bisa menunjukkan cinta yang berkobar. Cincin tunangan yang unik juga memberi isyarat kalau cintamu berbeda dari yang lain.
Belum lama ini, Central Mega Kencana (CMK) selaku produsen perhiasan terbesar dan berkualitas tinggi di Indonesia yang menaungi tiga brand di antaranya Frank & co. memperkenalkan Precious Stone Festival.
Dalam kampanye ini, CMK memperkenalkan kembali koleksi perhiasan berliannya yang dihiasi precious stone, yakni: emerald, ruby, dan sapphire (zamrud, rubi, dan safir).
Salah satunya adalah cincin berlian berhiaskan ruby dari koleksi Flamma. Diketahui, pemilihan grading color batu ruby ini berlangsung sampai dengan tiga bulan. Pengerjaannya juga memakan waktu 1.200 jam kerja, membuat koleksi ini menjadi istimewa untuk momen berharga.
Diketahui, diamond jewellery #Franknco memiliki tingkat warna F (Flawless) dan tingkat kejernihan VVS (Very Very Slightly Included). Jadi, bisa dipastikan cincin tunangan Frank & co. begitu berkilau dan memancarkan cahaya yang elegan.
Informasi lebih lanjut tentang perhiasan berlian wanita Frank & co. dan #PreciousStone Festival bisa didapatkan di www.frankncojewellery.com, atau Instagram @franknco_id.