Terputar

Title

Artist


Aktor Baim Wong mengaku tidak memiliki persiapan khusus jelang perayaan Lebaran 2024. Menurutnya aktivitas Lebaran sudah menjadi rutinitas setiap tahunnya. 

Ditulis oleh pada April 8, 2024

Aktor Baim Wong mengaku tidak memiliki persiapan khusus jelang perayaan Lebaran 2024. Menurutnya aktivitas Lebaran sudah menjadi rutinitas setiap tahunnya.

“Enggak ada persiapan apa-apa karena memang Lebaran menjadi kebiasaan setiap tahunnya jadi ya wajar-wajar saja. Paling lebih ke anak, seperti beli baju baru, menyiapkan parcel buat teman dan saudara,” ungkap Baim saat ditemui di kediamannya di kawasan Jakarta Selatan, Minggu (7/4/2024). Baim mengaku akan pulang ke kampung halaman orang tuanya di Purwakarta dan melakukan ziarah ke makam ibundanya.

“Ya kalau saya sama keluarga aktivitasnya sama setiap tahunnya kayak pulang ke Purwakarta, nyekar di makam mama, terus makan bareng keluarga sambil menikmati Sate Maranggi yang memang khas di sana,” tuturnya.

Perbedaan pada Lebaran kali ini menurut Baim adalah perkembangan kedua anaknya, Kiano dan Kenzo yang sudah tumbuh besar. Terlebih Kiano sudah bisa memilih dan meminta busana yang akan dikenakannya saat Lebaran nanti.

“Kiano sudah bisa memilih dan meminta baju Lebaran. Sepatu juga dia sudah bisa memilih yang cocok buat dipakai bareng bajunya,” tandasnya.