Terputar

Title

Artist


Tiongkok mengeluarkan kebijakan baru yang memblokir penggunaan mikroprosesor Amerika Serikat (AS) dari Intel dan AMD di perangkat pemerintah

Ditulis oleh pada Maret 27, 2024

Tiongkok mengeluarkan kebijakan baru yang memblokir penggunaan mikroprosesor Amerika Serikat (AS) dari Intel dan AMD di perangkat pemerintah.

Menurut laporan Financial Times, dikutip Senin (25/3/2024), kebijakan baru ini juga memprioritaskan penggunaan sistem operasi dan perangkat lunak buatan dalam negeri daripada produk luar negeri seperti Microsoft.

Sebelumnya pada akhir Desember 2023, Kementerian Perindustrian Tiongkok telah mengeluarkan daftar mengenai CPU, sistem operasi, dan basis data terpusat yang dianggap aman dan dapat diandalkan selama tiga tahun ke depan. Seluruhnya harus berasal dari perusahaan Tiongkok.

Sementara itu, AS saat ini juga berusaha meningkatkan produksi semikonduktor dalam negeri dan mengurangi ketergantungan pada Tiongkok dan Taiwan melalui inisiatif CHIPS dan Undang-Undang Sains 2022 yang dicanangkan oleh pemerintahan Joe Biden.

Program ini memberikan dukungan keuangan untuk produksi cip canggih di dalam negeri melalui subsidi pemerintah.