Terputar

Title

Artist


Berikut beberapa hal menarik dari Djamaa el Djazair di Aljazair.

Ditulis oleh pada Februari 27, 2024

Pemerintah Aljazair akhirnya meresmikan masjid Djamaa el Djazair baru-baru ini. Dikutip AP, Senin (26/2/2024), Presiden Aljazair Abdelmajid Tebboune mengatakan masjid tersebut mulai bisa digunakan secara penuh pada Ramadan, Maret 2024 nanti.

“Masjid ini diharapkan jadi pusat dari penyebaran nilai-nilai wasathiyah. Masjid ini akan jadi penyebaran nilai-nilai Islam yang modern dan hangat,” ujarnya.

Dibangun berdekatan dengan laut Mediterania, Djamaa el Djazair justru memiliki banyak cerita yang sangat menarik. Mulai dari pembangunannya yang sangat lama hingga hal-hal lain yang membuat masjid ini jadi sorotan banyak orang.

Berikut beberapa hal menarik dari Djamaa el Djazair di Aljazair.

1. Masjid Ketiga Terbesar di Afrika dan Ketiga di Dunia

Masjid Djamaa el Djazair setelah diresmikan langsung jadi masjid ketiga terbesar di dunia setelah Masjidil Haram di Makkah dan Masjid An Nabawi di Madinah. Masjid Djamaa el Djazair langsung menggeser masjid Grand Jamia yang ada di Pakistan yang sebelumnya ada di peringkt ketiga.

Daftar peringkat itu membuat masjid Djamaa el Djazair jadi masjid terbesar di Afrika. Masjid ini mengalahkan masjid Misr Al Kabeer yang ada di Mesir.

2. Masjid dengan Menara Tertinggi di Dunia

Masjid Djamaa el Djazair memiliki menara yang sangat istimewa. Menara setinggi 267 meter itu dilengkapi dengan lift yang bisa dimanfaatkan oleh wisatawan untuk melihat panorama indah masjid dan alam Aljair serta gedung-gedung tinggi yang ada di sekitarnya.

3. Bisa Tampung 120.000 Jemaah

Masjid Djamaa el Djazair bisa menampung 120.000 jemaah sekaligus. Ruangan utama masjid ini dilengkapi dengan kubah yang menjulang setinggi 70 meter.

4. Dibangun Oleh Perusahaan Konstruksi Tiongkok

AP menyebutkan seluruh proses pembangunan masjid Djamaa el Djazair dilakukan oleh perusahaan konstruksi dari Tiongkok yakni China State Construction Engineering Corporation (CSCEC).

Sebanyak 2.300 pekerja dari Aljazir dikerahkan untuk membangun masjid terbesar ketiga di dunia itu.

5. Dibangun Selama Tujuh Tahun dan Biaya Rp 14 Triliun

Masjid Djamaa el Djazair merupakan masjid di Afrika yang proses pembangunannya sangat lama. Gagasan pembangunan masjid dimulai pada 2010. Hanya dinamika politik dan kontroversi membuat pembangunan masjid terkatung-katung hingga akhirnya dimulai lagi pada 20017.

Biaya pembangunan masjid diklaim menghabiskan dana sebesar US$ 898 juta atau nyaris setara Rp 14 triliun.