Terputar

Title

Artist


 Persib Bandung mengakhiri putaran pertama Liga 1 musim 2023/2024 dengan membekuk PSS Sleman dengan skor telak 4-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api

Ditulis oleh pada Oktober 29, 2023

Persib Bandung mengakhiri putaran pertama Liga 1 musim 2023/2024 dengan membekuk PSS Sleman dengan skor telak 4-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (28/10/2023) malam. Empat gol Persib masing-masing dicetak Ciro Alves (3), David Da Silva (20), Frets Butuan (70), dan Beckham Putra (77).

Sedangkan satu gol PSS Sleman dicetak Kim Kurniawan pada menit 36.

Kemenangan ini membuat Persib sementara naik ke peringkat kedua klasemen sementara dengan 31 poin.

Tampil di depan ribuan bobotoh, Persib langsung menggempur pertahanan PSS. Baru tiga menit permainan dimulai, Persib membuka keunggulan lewat gol Ciro Alves. Lima menit berselang ancaman datang dari David Da Silva. Sayangnya tendangan pemain asal Brasil ini masih melebar.

Ancaman kembali ditebar Ciro Alves pada menit ke-17 Persib yang sayangnya bola masih melebar menyamping di mistar gawang PSS.

Persib menggandakan keunggulan di menit 20 lewat gol Da Silva. Kerja sama apik dengan Alves berhasil dituntaskan Da Silva menjadi gol.

PSS Sleman pantang menyerah. Mereka mampu memperkecil ketertinggalan lewat gol dari Kim Kurniawan memanfaatkan kelengahan lini belakang pemain Persib Bandung. Skor 2-1 untuk keunggulan Persib bertahan hingga babak pertama berakhir.

Dominasi Persib berlanjut di babak kedua. Peluang didapat Persib di menit 52 ketika Ciro Alves. Sayang, tendangan Alves masih bisa diantisipasi kiper. PSS yang tertinggal memberikan perlawanan dengan mengintensifkan serangan.

Namun Persib memperbesar keunggulan pada menit ke-70 setelah umpan Da Silva diselesaikan Frets Butuan menjadi gol. Skor 3-1 untuk Persib.

Keunggulan Persib diperbesar lewat gol keempat Beckham di menit 77. Berawal dari kesalahan kiper M Ridwan saat menyapu bola. David Da Silva dengan sigap mampu mencuri bola dan menyodorkan ke Beckham yang berdiri bebas. Dengan tenang Beckham melepaskan tendangan ke gawang PSS.

Hingga menit akhir dibunyikan skor tetap 4-1 untuk kemenangan Persib.

Susunan pemain

Persib Bandung: Teja Paku Alam (PG), Kakang Rudianto, I Putu Gede, Rezaldi Hehanusa, David Da Silva, Alberto Rodriguez, Dedi Kusnandar, Marc Klok (C), Frets Butuan, Levy Madinda, dan Ciro Alves.

PSS Sleman: M Ridwan (PG), Nurdiansyah, Thales Natanael, Jihad Ayoub, Esteban Vizcarra, Kim Kurniawan, Jonathan Bustos, Wahyudi Hamisi, Bayu Setiawan, Hokky Caraka, Abduh Lestaluhu.