PT Indika Energy Tbk. (INDY) mengumumkan Dirikan Perusahaan Mobil Listrik
Ditulis oleh redaksi pada Juli 22, 2023
PT Indika Energy Tbk. (INDY) mengumumkan, melalui entitas anak-anak usahanya, yaitu PT Kalista Nusa Armada (KNA) dan PT Solusi Mobilitas Indonesia (SMI), telah mendirikan perusahaan yang bernama PT Kalista Soter Hastia (KSH) pada 7 Juli 2023.
Pendirian KSH tersebut telah dinyatakan dalam Akta Pendirian No. 11 tertanggal 7 Juli 2023 yang dibuat di hadapan Ungke Mulawanti, SH., M.Kn., Notaris di Bekasi (Akta Pendirian). Akta Pendirian tersebut pada saat ini sedang dalam proses permohonan pengesahan badan hukum oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.
“KSH akan melakukan kegiatan usaha penyewaan kendaraan listrik roda empat, perdagangan mobil baru, bekas, suku cadang dan aksesorinya, serta penjualan tenaga listrik,” tulis manejemen dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (12/7).
Adapun total modal yang dikeluarkan sebesar Rp 37,5 miliar dengan struktur kepemilikan modal KSH, Kalista Nusa Armada (KNA) lebih mendominasi yaitu Rp 37,49 miliar atau 99,997%, sementara PT Solusi Mobilitas Indonesia (SMI) sebesar Rp 1.000.000 atau 0,003%.
“Penyertaan saham KNA dan SMI dalam KSH merupakan kelanjutan langkah Perseroan secara grup untuk melakukan ekspansi usaha di sektor kendaraan listrik, khususnya di pasar Business-to-Business di Indonesia,” pungkasnya.