Terputar

Title

Artist


Inter Milan bertekad melanjutkan catatan belum terkalahkan dari Benfica ketika kedua tim bentrok di leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Da Luz,

Ditulis oleh pada April 12, 2023

Inter Milan bertekad melanjutkan catatan belum terkalahkan dari Benfica ketika kedua tim bentrok di leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Da Luz, Rabu (12/4/2023) dini hari WIB.

Inter Milan lolos ke perempat final setelah menyingkirkan wakil Portugal lainnya, FC Porto dengan agregat 1-0.

Catatan belum terkalahkan dari Benfica dalam tiga pertemuan menjadi modal bagus buat Inter. Menang atas Benfica di final Kejuaraan Eropa 1965, Inter mengemas satu kemenangan dan satu kali hasil imbang di babak 16 besar Piala UEFA 2003-2004.

Kemenangan menjadi penting buat Simone Inzaghi untuk mengendurkan tekanan yang sedang dialaminya. Hal ini seiring hasil minor Inter Milan dalam beberapa laga terakhir.

Nerazzurri kini berada di urutan kelima, terpaut 23 poin di belakang Napoli yang memimpin klasemen.

Meski demikian bukan berarti tidak memiliki peluang menang. Pengalaman Benfica yang pernah dua kali mengalahkan klub Serie A di Liga Champions musim ini, dengan kemenangan kandang dan tandang melawan Juventus di babak penyisihan grup menjadi bekal penting.

Sebelum musim 2022-23, mereka hanya memenangkan dua dari 11 pertandingan melawan tim Italia di Piala Eropa/Liga Champions (imbang dua kali, kalah tujuh kali).

Meski di laga terakhirnya dikalahkan FC Porto, Benfica berharap tampil di kandang melawan Inter memberikan motivasi lain. Kekalahan atas Porto itu mengakhiri rentetan tidak terkalahkan Benfica dalam 23 pertandingan kandang.

Perkiraan Susunan Pemain
Benfica (4-2-3-1): Vlachodimos; Bah, Antonio Silva, Verissimo, Grimaldo; Florentino, Chiquinho; Joao Mario, Rafa Silva, Aursnes; Ramos.
Inter Milan (3-5-2): Onana; Darmian, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Barella, Brozovic, Mkhitaryan, Dimarco; Lautaro, Dzeko.

5 Pertandingan Terakhir Benfica (M-M-M-M-K)
8-3-23 Benfica 5-1 Club Brugge (UCL)
13-3-23 Maritimo 0-3 Benfica (Liga)
19-3-23 Benfica 5-1 Vitoria de Gumaraes (Liga)
3-4-23 Rio Ave 0-1 Benfica (Liga)
8-4-23 Benfica 1-2 Porto (Liga).

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan (S-K-K-S-S)
15-3-23 Porto 0-0 Inter (UCL)
20-3-23 Inter 0-1 Juventus (Serie A)
1-4-23 Inter 0-1 Fiorentina (Serie A)
5-4-23 Juventus 1-1 Inter (Coppa Italia)
7-4-23 Salernitana 1-1 Inter (Serie A).


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan