Terputar

Title

Artist


Jakarta Elektrik PLN optimistis memenangi dua laga dalam lanjutan kompetisi bola voli PLN Mobile Proliga 2023 di Malang,

Ditulis oleh pada Februari 9, 2023

Jakarta Elektrik PLN optimistis memenangi dua laga dalam lanjutan kompetisi bola voli PLN Mobile Proliga 2023 di Malang, 9-12 Februari.

Jakarta Elektrik PLN akan menghadapi Jakarta Popsivo Polwan di PLN Mobile Proliga 2023 di GOR Ken Arok, Malang, pada Kamis (9/2/2023).

Selanjutnya, di laga kedua PLN Mobile Proliga 2023 di Malang, Jakarta Elektrik PLN akan bertemu Bandung -BJB Tandamata pada Minggu (12/2/2023).

“Secara tim, kita siap merebut kemenangan di Malang, apalagi kita sekarang bertindak sebagai tuan rumah. Mudah-mudahan dengan menjadi tuan rumah, kita lebih semangat lagi. Kita berusaha meraihnya di Malang,” kata asisten pelatih Jakarta Elektrik PLN, Maman Suparman di Malang, Rabu (8/2/2023).

Dikatakan, timnya masih berjuang untuk bisa melangkah ke babak final four PLN Mobile Proliga 2023.

“Untuk lolos ke final four, kita harus memenangi semua laga sisa, dua laga di Malang dan dua pertandingan di Yogyakarta,” ujar Maman.

Di Yogyakarta, Jakarta Elektrik PLN akan menghadapi Jakarta Pertamina Fastron dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Menurut Maman, timnya sudah berlatih keras untuk mengatasi kendala selama ini. “Kendala kita di penyelesaian akhir. Kita sudah perbaiki di latihan-latihan selama ini. Mudah-mudahan kendala itu tidak kita dapatkan lagi di pertandingan sisa nanti,” ujar Maman.

Maman mengatakan, pemain asing barunya, Odina Aliyeva juga makin padu dengan dua tosernya.
“Toser telah mengetahui bola-bola kesukaan Odina. Kalau Katerina Zidkova, sudah padu, sehingga Katerina menjadi top skorer Proliga,” katanya.

Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan