Terputar

Title

Artist


Pemimpin Itu Refleksi Dari Rakyat Yang Dipimpin

Ditulis oleh pada September 29, 2022

 

Rakyat yang ada saat ini separuhnya telah melek IT, mereka sering berkomunikasi di medsos, seperti Facebook, Twitter, Instagram, whatsapp dan lainnya.

Dari separuh rakyat yang memakai medsos maka terbagi lagi dengan aneka proforma pemakai medsos.Baik medsos lokal maupun medsos skala dunia.

Pemakai medsos ada yang menggunakan medsos demi eksistensi dirinya, ada yang suka berdakwah dengan mengirim dan membiakkan postingan dan berbagai ulah lainnya. Ada pula yang mencari nafkah lewat medsos.

Tidak sedikit pula pemakai medsos yang gemar kirim HOAX dan berita bohong. Untuk prosentase tipikal ini tidak ada penelitian khusus. Tapi, secara pribadi penulis melihat banyak kabar bohong yang beredar di medsos. Bisa itu tidak disengaja lantaran ikut-ikutan, dan ada pula yang dengan sengaja. Yang terakhir ini biasa dilakukan oleh para buzzer-buzzer rupiah.

Bagaimana rupa pemimpin, itulah rupa dari rakyatnya. Bila pemimpin itu korup, niscaya rakyatnya pun mempunyai sikap korup. Bila pemimpin nya pembohong, bisa jadi rakyat pun gemar berbohong.

Boleh dicek sifat pembohong ini di media sosial seperti facebook. Banyak pembohong gentayangan di sana. Sehingga tidak sedikit korban kebohongan, penipuan, pemerasan, penistaan, hingga korban susila bahkan trapficking terjadi melalui medsos.
bang minta


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan