Terputar

Title

Artist


Serena Williams akan bermain di turnamen WTA Cincinnati Open pada bulan depan

Ditulis oleh pada Juli 20, 2022

Petenis putri, Serena Williams akan bermain di turnamen WTA Cincinnati Open pada bulan depan yang disebut-sebut sebagai pemanasannya jelang tampil di US Open (AS Terbuka). Juara tunggal Grand Slam 23 kali itu akan bergabung dengan lapangan bertabur bintang untuk turnamen lapangan keras.

Serena Williams, pemenang WTA Cincinnati Open pada tahun 2014 dan 2015 itu akan bermain di partai tunggal pertamanya setelah absen setahun. Setelah itu dia absen dan terakhir kali main yakni bermain ganda di Wimbledon meski tersingkir di babak pertama.

Serena Williams akan bersaing dengan sejumlah petenis putri top seperti Iga Swiatek, Victoria Azarenka, Madison Keys, Garbine Muguruza dan Karolina Pliskova di turnamen yang akan digelar pada 13-21 Agustus di Cincinnati.

Juara Wimbledon Elena Rybakina, juara empat kali Naomi Osaka dan juara bertahan AS Terbuka Emma Raducanu juga masuk dalam daftar pemain.

Sementara itu, nama juara Wimbledon Novak Djokovic masuk dalam daftar undian. Dia bisa main asalkan mau mengubah pendiriannya karena menolak untuk mengambil vaksin Covid-19.

Peraturan AS saat ini melarang masuk ke negara itu oleh pengunjung asing yang tidak divaksinasi, dan Djokovic sebelumnya mengatakan dia tidak memiliki rencana untuk mundur dari pendiriannya.

Awal bulan ini dia mengakui dia tidak mungkin bermain di Amerika Serikat kecuali persyaratan masuk berubah.

“Saya ingin bermain di AS Terbuka, tetapi jika itu tidak terjadi, itu bukan akhir dunia, atau Grand Slam pertama yang harus saya tinggalkan,” kata Djokovic.


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan