Aktris multitalenta, Soimah Pancawati mendapat pujian dari warganet atas jawabannya terhadap salah satu pertanyaan yang dilontarkan netizen. Bahkan, jawaban Soimah itu disebut sebagai gambaran nyata tentang sikap toleransinya dalam kehidupan bermasyarakat.
Hal itu terjadi saat Soimah melakukan siaran langsung di laman Instagram pribadinya, belum lama ini. Menyapa penggemar sambil menyantap makanan dihadapannya, Mae, sapaan akrabnya lantas terpantik untuk menjawab salah satu pertanyaan yang dilontarkan terkait agama yang dianutnya.
“Kak, kristen bukan?,” kata Soimah membaca pertanyaan dari salah satu warganet.
Mendapat pertanyaan yang demikian, perempuan 41 tahun itu pun lantas terpancing untuk berkomentar. Tak menjawab, ia lantas memberikan pertanyaan yang menohok tentang urgensi warganet tersebut menanyakan agamanya.
“Memang pengaruh kalau agamanya apa, Pengaruh di hidupmu? Kalau Kristen kenapa? Kalau Islam kenapa? Kalau agama lain kenapa?,” ucapnya.
Tuai Banyak Pujian
Penggalan video ketika Soimah menjawab pertanyaan netizen tentang agamanya pun lantas ramai dikomentari ketika diunggah ulang oleh sebuah akun di platform TikTok. Kebanyakan komentar yang masuk memuji respon Soimah dalam video tersebut.
“Pinter iki Soimah hebat salam toleransi,” kata salah satu komentar yang ada. “Betul bund, jawaban yang sangat bijak. Mantab,” timpal netizen yang lain. “Hebat jawabannya mewakili banget,” sahut warganet yang lain lagi. “Aku gak belain Mak e tapi jawabannya bener sih. Tanya emang gak salah, tapi pertanyaannya kurang ‘Tepo sliro’ kara orang Jawa,” imbuh yang lain.