Sambangi Masyarakat, Ditbinmas Polda Banten Berikan Himbauan Serta Bagikan Masker
Ditulis oleh redaksi pada Maret 10, 2022
Serang – Guna mencegah penyebaran Covid-19 varian baru Omicron, Personel Ditbinmas Polda Banten laksanakan kegiatan pembagian masker kepada Masyarakat.
Sasaran kali ini yaitu Tukang Ojek di simpang tiga Kecamatan Ciracas Kota Serang, pada Kamis (10/3). Kegiatan dilakukan oleh Staf Subdit Binpolmas Iptu Winardi.
Saat dikonfirmasi, Iptu Winardi membenarkan kegiatan tersebut. Ia mengatakan kegiatan pembagian masker ini bertujuan mencegah penyebaran penularan Covid-19.
“Benar, kegiatan pembagian masker ini kami lakukan untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, terlebih varian baru yaitu Omicron,” ucap Winardi.
“Pembagian masker ini akan gencar kami lakukan guna menekan lonjakan kasus Covid-19 khususnya di Daerah Hukum Polda Banten,” ujar Winardi.
Lanjut kemudian, Winardi menyampaikan bahwa tak hanya pembagian masker, namun kegiatan himbauan akan penerapan prokes juga turut disampaikan kepada masyarakat.
“Kami juga melakukan himbauan agar masyarakat senantiasa menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari, saya harap masyarakat mau menggugah kesadaran masing-masing betapa pentingnya penerapan prokes sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19,” tutup Winardi. (Bidhumas).