Terputar

Title

Artist


Pengiriman iPhone pada kuartal I 2024 turun sekitar 10%. Penurunan ini disebabkan oleh semakin agresifnya pembuat ponsel pintar Android yang mengincar posisi teratas di pasar global

Ditulis oleh pada April 16, 2024

Pengiriman iPhone pada kuartal I 2024 turun sekitar 10%. Penurunan ini disebabkan oleh semakin agresifnya pembuat ponsel pintar Android yang mengincar posisi teratas di pasar global.

Berdasarkan data perusahaan riset IDC yang dikutip dari Reuters, Selasa (16/4/2024), pengiriman smartphone global selama periode Januari-Maret 2024 meningkat 7,8% menjadi 289,4 juta unit. Dari jumlah tersebut, Samsung meraih pangsa pasar terbesar hingga 20,8%.

Sementara itu, Apple kembali turun ke posisi kedua setelah sebelulnya sempat mengungguli Samsung dengan pangsa pasar 17,3%. Sedangkan Xiaomi dengan pangsa pasar 14,1% menempati posisi ketiga.

Samsung pada kuartal I 2024 meluncurkan seri andalan terbarunya dari Galaxy S24. Di kuartal tersebut, Samsung mengirimkan lebih dari 60 juta ponsel. Penjualan global Samsung Galaxy S24 naik hingga 8% selama tiga minggu pertama sejak diluncurkan dibandingkan seri Samsung Galaxy S23 yang dirilis pada 2023.

Pada kuartal I 2024, Apple mengirimkan sebanyak 50,1 juta iPhone, lebih rendah dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu yang mencapai 55,4 juta.

Di Tiongkok, iPhone saat ini menghadapi tekanan karena lembaga pemerintah dan beberapa perusahaan membatasi penggunaan perangkat Apple.