Terputar

Title

Artist


Kiper Brighton & Hove Albion, Bart Verbruggen, menyatakan optimistis jelang leg kedua babak 16 besar Liga Europa melawan AS Roma di American Express Community, Inggris

Ditulis oleh pada Maret 14, 2024

Kiper Brighton & Hove Albion, Bart Verbruggen, menyatakan optimistis jelang leg kedua babak 16 besar Liga Europa melawan AS Roma di American Express Community, Inggris, pada Jumat (15/3) pukul 03.00 WIB, meskipun timnya saat ini tertinggal 0-4 dalam agregat.

Verbruggen, yang berusia 21 tahun, menegaskan keyakinannya setelah menjadi pahlawan dalam kemenangan tipis 1-0 Brighton atas Nottingham Forest pada pertandingan terakhir, Minggu (10/3/2024).

“Kami menyadari perlunya bangkit dari kekalahan di Roma. Kami mengambil pertandingan terakhir sebagai momentum untuk mengubah keadaan dan meningkatkan kepercayaan diri kami untuk pertandingan Kamis. Menurut saya, itulah yang kami capai,” kata Verbruggen, seperti dilaporkan oleh situs resmi klub, Rabu (13/3/2024)

Lebih lanjut, Verbruggen menyatakan optimisme bahwa mereka bisa membalikkan keadaan melawan Roma. “Kami akan memberikan yang terbaik dan meraih kemenangan 5-0,” tambahnya.

Meskipun timnya kalah 0-4 dari Giallorossi di Stadion Olimpico, Italia, pada Jumat (8/3/2024) lalu, suasana di ruang ganti tim sangat buruk. Namun, Verbruggen menegaskan bahwa keadaan itu hanya berlangsung selama 24 jam dan timnya telah fokus sepenuhnya pada pertandingan berikutnya melawan Forest.

“Saat itu memang sulit, tetapi kami cepat pulih dan kembali fokus pada pertandingan melawan Forest,” ungkapnya.

Saat ini, suasana di ruang ganti tim sangat baik dan semangat tinggi menjelang pertandingan kedua melawan tim asuhan Danielle De Rossi tersebut. “Semangat kami tinggi dan kami yakin akan memberikan yang terbaik,” tutupnya.