Terputar

Title

Artist


Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengungkapkan rencananya untuk mempercantik tiga stasiun kereta api di Kota Solo

Ditulis oleh pada Maret 11, 2024

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengungkapkan rencananya untuk mempercantik tiga stasiun kereta api di Kota Solo, yaitu Stasiun Solo Balapan, Stasiun Solo Jebres, dan Stasiun Solo Kota.

“Saya baru saja melihat gambar-gambar stasiun, kami berencana untuk memperindah bangunan-bangunan stasiun bersejarah ini,” ujar Budi saat melakukan kunjungan ke tiga stasiun tersebut di Solo pada Minggu (10/3/2024).

Budi menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan penumpang, mempercantik kota, melestarikan bangunan bersejarah, dan mengembangkan konektivitas pariwisata.

Rencananya, akan ada pengembangan area komersial, penataan aula utama, dan peningkatan fasad stasiun. Sementara di Stasiun Solo Jebres, Budi melakukan peninjauan di sekitar stasiun dan berinteraksi dengan penumpang yang berada di ruang tunggu.

Kemudian, di Stasiun Solo Kota, menhub memeriksa kondisi stasiun dan melihat progres pekerjaan di peron, shelter, dan ornamen stasiun.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga bakal merancang untuk mempercantik stasiun kereta api bersejarah di Indonesia yang ada di Cirebon dengan merevitalisasi tanpa mengurangi nilai historis yang dimiliki bangunan tersebut.

“Kita sedang mempelajari stasiun mana saja yang memang potensial untuk direvitalisasi dan dengan adanya revitalisasi ini mengembalikan nilai-nilai sejarahnya,” kata Budi saat ditemui di Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024).