Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca nasional untuk Kamis 8 Februari 2024
Ditulis oleh redaksi pada Februari 8, 2024
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca nasional untuk Kamis 8 Februari 2024. Prakirawan Bagas Briliano meminta masyarakat di sejumlah daerah pesisir ini untuk waspada akan potensi banjir rob.
“Ada fenomena fase bulan purnama yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum, dan menyebabkan banjir rob di pesisir Dabo Singkep, Karimun, dan Tanjung Pinang (Kepulauan Riau), pesisir utara Jakarta, pesisir Tanjung Perak Surabaya, dan Kalianget (Madura),” ujar Bagas dalam siaran Info BMKG yang dipantau Beritasatu.com, Kamis (8/2/2024).
BMKG juga mengungkapkan, curah hujan di Indonesia masih tinggi. Penyebabnya adalah adanya dorongan massa udara dingin dari Asia. “Selain itu ada tekanan udara rendang di Teluk Carpentaria (Australia), dan sirkulasi siklonik atau pusaran angin di Samudra Hindia barat Aceh,” jelas Bagas.
Kondisi ini membuat meningkatnya internsitas curah hujan sedang hingga lebat di wilayah tekanan udara rendah dan sirkulasi siklonik di Indonesia.
Selain itu, BMKG juga meminta masyarakat waspada potensi gelombang tinggi 2,5 hingga 4 meter di perairan Arafuru bagian timur.
Suhu udara di kota-kota besar Tanah Air berkisar antara 20 hingga 34 derajat celsius, dengan kelembapan 50 hingga 100 persen.