Polres Metro Jakarta Timur masih menyelidiki kasus tawuran dua kelompok remaja di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Ciracas dini hari
Ditulis oleh redaksi pada Januari 30, 2024
Polres Metro Jakarta Timur masih menyelidiki kasus tawuran dua kelompok remaja di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Ciracas pada Minggu (28/1/2024) dini hari.
Kasi Humas Polres Metro Jakarta Timur AKP Lina Yulianan mengatakan hingga kini sudah dua pelaku diamankan terkait kasus tawuran yang mengakibatkan pergelangan tangan seorang remaja putus itu.
“Hari ini kami akan menjelaskan terkait kejadian yang viral di medsos benar bahwa pada Minggu 28 Januari 2024 sekitar pukul 04.30 terjadi tawuran di TKP bawa flyover Pasar Rebo, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur,” ujar Lina, Senin (29/1/2014).
Lina menambahkan, korban berinisial DS (18 tahun) saat ini masih dalam perawatan di Rumah Sakit Polri Kramat Jati. Penyidik Reskrim Polres Metro Jakarta Timur juga masih mendalami motif tawuran tersebut,
“Korban berinisial DS luka pada bagian tangan masih dalam perawatan di rumah sakit. Kemudian ini kami sudah menangani dan masih dalam penyidikan,” ujar Lina.
Belum diketahui pasti jumlah pelaku yang terlibat karena jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap kedua pelaku tersebut.
Sebelumnya, tawuran di Jalan Raya Bogor tepatnya di bawah Flyover Pasar Rebo mengakibatkan pergelangan tangan seorang remaja yang merupakan pelaku tawuran putus.
Dari rekaman video amatir, terlihat para pelaku saling serang menggunakan celurit, parang, hingga katana di bawah Flyover Pasar Rebo. Saat seorang dari kelompok musuh terjatuh, para pelaku secara membabibuta menyerang korban menggunakan senjata tajam hingga mengalami luka berat.
Dari rekaman terdengar pelaku lainnya yang menghentikan pengeroyokan karena pergelangan tangan dari musuh yang diserang putus terkena luka bacok senjata tajam.
“Woi sudah, sudah. Tangannya putus, tangannya putus,” ujar salah satu pelaku tawuran.