Dialog ini akan mengangkat tema Menuju Indonesia Emas 2045
Ditulis oleh redaksi pada Januari 11, 2024
Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia bersama Kadin Jakarta bakal menggelar dialog bersama ketiga calon presiden (capres) 2024. Dialog ini akan mengangkat tema Menuju Indonesia Emas 2045.
Dialog capres bersama Kadin Indonesia ini akan digelar pada, Kamis (11/1/2024). Dialog ini akan dibagi tiga sesi untuk masing-masing capres.
Sesi pertama akan dimulai dari capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo pukul 13.00-15.00 WIB. Kemudian disusul dengan capres nomor urut 2, Prabowo Subianto pukul 16.00-18.00 WIB. Lalu, capres nomor urut 1, Anies Baswedan pukul 19.00-21.00 WIB.
Plh Ketua Umum Harian Kadin Indonesia Yukki Nugrahawan Hanafi mengatakan pelaksanaan dialog ini akan berbicara mengenai strategi pertumbuhan dan tantangan ekonomi Indonesia ke depan. Salah satunya berkaitan dengan potensi Indonesia supaya terhindar dari middle income trap.
“Ini akan menjadi sesuatu yang menarik karena besok kita akan berbicara dalam konteks ekonomi. Kita ingin melihat bagaimana perencanaan besar menuju Indonesia Emas 2045. Indonesia emas 100 tahunnya sudah pasti, tetapi yang belum pasti ini apakah kita akan bisa melalui middle income trap atau kita terjebak,” ungkap Yukki dalam konferensi pers, Djakarta Theatre, Jakarta Pusat, Rabu (10/1/2024).
Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia Anindya Bakrie mengungkapkan dialog ekonomi ini sengaja digelar sebagai wadah bagi capres untuk bisa memaparkan visi dan misi terhadap isu ekonomi.
Dalam hal ini, Anindya menyatakan bahwa Kadin Indonesia berada di posisi netral sehingga acara ini akan mengundang ketiga capres untuk berdiskusi bersama Kadin.
“Dialog dengan para capres ini sengaja kita buat untuk di satu sisi terbuka, tapi masing-masing mempunyai keleluasaan untuk menyampaikan visi misinya,” papar Anindya.
Turut hadir dalam konferensi pers Ketua Umum Kadin DKI Jakarta Diana Dewi dan Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Peningkatan Kualitas Manusia, Ristek & Inovasi Carmelita Hartoto.
Tak ketinggalan perwakilan dari tim pemenangan masing-masing calon Sekretaris Dewan Pakar Timnas AMIN, Wijayanto Samirin, Wakil Bendahara Umum TKN Prabowo-Gibran, Bobby Gafur Umar, dan Deputi Operasi 247 TPN Ganjar-Mahfud, Denon Prawiraatmadja.