Terputar

Title

Artist


Mobil listrik kedua dari Wuling yakni BinguoEV telah resmi diluncurkan untuk pasar Indonesia. Antusiasme masyarakat terhadap Wuling BinguoEV sudah terlihat sekitar satu bulan sebelum peluncuran

Ditulis oleh pada Desember 16, 2023

Mobil listrik kedua dari Wuling yakni BinguoEV telah resmi diluncurkan untuk pasar Indonesia. Antusiasme masyarakat terhadap Wuling BinguoEV sudah terlihat sekitar satu bulan sebelum peluncuran dengan lebih dari 3.000 unit pemesanan.

Mobil hatchback listrik dengan lima pintu ini memiliki dimensi panjang 3.950 mm, lebar 1.708 mm, dan tinggi 1.580 mm, dengan wheelbase 2.560 mm. Desainnya mencakup elemen modern seperti lampu depan dan belakang LED berdesain X-shaped. Mobil listrik ini juga sudah memiliki tingkat komponen dalam negeri (TKDN) lebih dari 40%.

“Peluncuran BinguoEV merupakan momentum bersejarah Wuling dalam wujudkan komitmen memperkuat ekosistem mobil listrik di Indonesia,” ujar Wakil Direktur Wuling Motors Indonesia Arif Pramadana di acara peluncuran Wuling BinguoEV di Jakarta, Jumat (15/12/2023).

BinguoEV juga memperkenalkan dual-tone body color dengan paduan warna starry black pada bagian atas dan tiga pilihan warna, yaitu milk tea, mousse green, dan galaxy blue.

Mobil listrik ini memiliki dua pilihan jarak tempuh. Pertama adalah long range dengan jarak tempuh hingga 333 km dan kapasitas baterai 31,9 kWh yang dibanderol Rp 358 juta. Kedua yaitu pemium range yang memiliki jarak tempuh hingga 410 km dengan kapasitas baterai 37,9 kWh dan dijual seharga Rp 408 juta.