Terputar

Title

Artist


Pasangan capres-cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara Konsolidasi

Ditulis oleh pada Desember 11, 2023

Pasangan capres-cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara Konsolidasi Pemenangan Prabowo-Gibran bertajuk Waktunya Indonesia Maju di Sentul International Convention Center (SICC), Sentul, Jawa Barat, Minggu (10/12/2023). Pada kesempatan itu, Gibran menegaskan program makan siang dan susu gratis yang digagas pihaknya bukan program yang mengada-ada.

Saat menyampaikan programnya ini, Gibran tidak maju ke podium, melainkan dia menuju meja yang sudah tersaji makanan dan susu. Gibran membawa susu dan makanan yang sudah disiapkan untuk memperkenalkan programnya.

“Ini saya bawa sesuatu ya. Sebuah gagasan yang sudah konkret. Bukan sebuah teori atau retorika belaka,” ungkap Gibran.

Gibran mengatakan bahwa program yang serupa sudah ada di 76 negara.

“Bapak-Ibu harus tahu, program makan siang gratis dan susu gratis ini sudah ada di 76 negara dan sudah dirasakan manfaatnya oleh lebih dari 400 juta anak di dunia, jadi ini bukanlah program yang mengada-ada,” tutur dia.

Gibran mengatakan generasi muda Indonesia harus disiapkan menuju Indonesia Emas. Ia mengatakan salah satunya dapat dilakukan dengan program makan siang dan susu gratis yang menjadi program andalan Prabowo-Gibran.

“Jadi ke depan, untuk menuju Indonesia emas harus kita siapkan juga generasi emasnya, anak-anak yang sehat dan pintar. Itu kuncinya,” tandas Gibran. Acara konsolidasi ini dihadiri oleh para relawan, simpatisan, kader hingga elite partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang merupakan koalisi pendukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2034. Acara tersebut dibuka dengan pertunjukan tarian dari Gemoy Squad. Pembawa acara yang juga komedian kondang, yaitu Sule dan Andre Taulany kemudian memanggil Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming untuk hadir di tengah panggung.