Terputar

Title

Artist


Jeon Jungkook, member boy group BTS resmi meluncurkan karya berupa album utuh solonya

Ditulis oleh pada November 13, 2023

Jeon Jungkook, member boy group BTS resmi meluncurkan karya berupa album utuh solonya. Ia berhasil membuat dunia melirik lewat perilisan debut albumnya bertajuk ‘GOLDEN’ tersebut.

Untuk merayakan dan menambah kemeriahan seputar perilisan yang sangat dinantikan ini, Spotify membawa para penggemar lebih dekat dengan sang superstar global dan musiknya melalui cara berbeda, mulai dari konten bonus eksklusif hingga takeover di salah satu landmark dunia yang viral.

Mengawali peluncurannya, Spotify dan Jungkook mewarnai salah satu ikon paling terkenal di New York dengan warna emas – hampir seluruhnya. Seperti yang dipublikasikan di X (sebelumnya Twitter), spanduk emas CGI yang indah membentang dari puncak Empire State Building untuk memperlihatkan judul album ‘GOLDEN’.

Perilisan ini disambut dengan ungkapan cinta untuk sang Golden Maknae di BTS. Fans ikut jadi bagian dari dominasi musik yang dipersembahkan Jungkook.

Musik Menyatukan Dunia

Sementara itu, penggemar di seluruh dunia mendapatkan kejutan saat ‘GOLDEN’ mengambil alih billboard dalam bentuk animasi dan efek 3D, di kota-kota besar termasuk New York, Seoul, Tokyo, Manila, dan Bangkok. Di Jakarta, ARMY dapat melihat tampilan yang memukau ini di billboard Ratu Plaza.

“Popularitas K-Pop telah berkembang pesat, melintasi batas-batas negara dan melampaui perbedaan bahasa dan budaya untuk menyatukan para penggemar dari seluruh penjuru dunia,” ujar Jungjoo Park, Spotify’s Head of Music, Korea Selatan dalam siaran pers yang diterima FIMELA.

“Di setiap perilisan, para penggemar telah menunjukkan kecintaan yang luar biasa kepada Jung Kook di Spotify. Kami bangga dapat bersama-sama dengan mereka untuk merayakan pencapaian debut album solo Jung Kook yang begitu disukai, dan membantunya memperluas kehadirannya sebagai artis di kancah global,” tambahnya.

Spotify juga telah meluncurkan konten bonus agar para penggemar dapat mengetahui lebih banyak tentang Jung Kook dan momen-momen ‘GOLDEN’-nya. Saksikan Jung Kook beristirahat dan bersantai di ruangan GOLDEN yang dibuat khusus untuknya, temukan resep bubur ramyeon buatannya, dan nikmati keseruannya saat ia melakukan tugas Payback Challenge dengan begitu enerjik melalui kanal YouTube K-Pop ON! dan video podcast.

Momen-Momen ‘Golden’

Kiprah solo Jungkook disambut dengan sambutan yang sedemikian hangat. Setelah single “Seven (feat. Latto)” menjadi lagu tercepat yang mencapai 1 miliar streams dalam sejarah Spotify, Jung Kook kembali meraih pencapaian luar biasa dengan ‘GOLDEN’.

Pada 5 November, sepuluh dari 11 lagu dalam album ini masuk ke dalam tangga lagu Global Daily Top Songs di Spotify, dengan “Seven (feat. Latto)” yang masih menduduki posisi teratas di #1, dan title track “Standing Next to You” menyusul di posisi #2. Memperoleh lebih dari 6,4 juta streaming di hari perilisannya, “Standing Next to You” menjadi lagu baru teratas di tangga lagu tersebut, dan sampai saat ini (8/11), ‘GOLDEN’ telah meraup lebih dari 1,34 miliar streaming Spotify – membuktikan kekuatan seorang popstar dalam memikat para pendengar di seluruh dunia.

“Album solo saya resmi dirilis. Inilah saatnya bagi saya untuk menunjukkan semua hal yang saya ciptakan saat bertumbuh bersama BTS. Saya bekerja sangat keras untuk album ini, dan kalian dapat menantikannya. Albumnya bagus, jadi dengarkanlah di Spotify,” ujar Jungkook di lokasi syuting K-Pop ON!.

Ia juga memberikan pesan kepada fans yang jadi support system-nya dalam berkarya. “Terima kasih telah berada di samping saya. Saya juga akan selalu mendukung ARMY,” tandasnya.

 

Spotify jadi salah satu partner yang mendukung demam album solo Jungkook. Selain menyoroti rilisan sebelumnya dalam playlist seperti Today’s Top Hits, K-Pop ON!, Lagi Viral, dan Hot Hits Indonesia, playlist This is Jung Kook memungkinkan para penggemar untuk menemukan dan menikmati diskografi kolektif dari perjalanan solonya. Memulai debut solonya dengan merilis “Seven”, para penggemar juga telah dimanjakan dengan konten bonus di kanal K-Pop ON! YouTube dan video podcast.