Terputar

Title

Artist


 Film asal Yordania yang mengangkat kisah patriarki dalam kehidupan masyarakat di negara Timur Tengah, berjudul “Insyaallah A Boy” menjadi film pembuka dalam ajang festival film internasional bertajuk Jakarta World Cinema Week (JWCW) 2023

Ditulis oleh pada November 13, 2023

Film asal Yordania yang mengangkat kisah patriarki dalam kehidupan masyarakat di negara Timur Tengah, berjudul “Insyaallah A Boy” menjadi film pembuka dalam ajang festival film internasional bertajuk Jakarta World Cinema Week (JWCW) 2023.

Manajer Program JWCW 2023, Daniel Irawan mengatakan, festival film tersebut digelar digelar pada 11 sampai 19 November 2023 di CGV Grand Indonesia, Jakarta.

“Kami pilih film ini, karena ceritanya menjelaskan masalah yang masih relevan di negara mayoritas Islam yang masih tabu akan perjuangan tentang seorang perempuan. Dan ini menjadi tema yang baik di festival ini,” ujar Daniel saat ditemui di Jakarta, Minggu (12/11/2023).

Ditambahkan dia, sejumlah artis dan sutradara asal dalam dan luar negeri ikut bergabung dalam festival ini. Para artis Indonesia seperti Fedi Nuril, Cicio, Arswendi, Andi Bachtiar Yusuf, Robby Ertanto, dan Ifa Irfansyah juga ikut serta bergabung dalam festival tersebut.

Daniel berharap, digelarnya festival film ini akan meningkatkan kecintaan masyarakat akan film-film terbaik, khususnya film yang dibuat di Asia. Selanjutnya, melalui event ini, ia berharap masyarakat bisa menikmati tayangan cinema dunia yang bisa dinikmati di Jakarta World Cinema Week.

“Akan ada 90 film dari 54 negara, yang dapat ditonton secara langsung di bioskop CGV dan secara daring di platform streaming KlikFilm,” tambahnya.

Sementara itu, Mohammed Al.Jezawi sebagai salah satu pemeran film “Insyaallah A Boy” mengungkapkan, upaya senias-senias Yordania mengangkat film ini sebagai film internasional. Terlebih lagi bisa tayang di beberapa negara muslim.

Menurutnya, kesenjangan antara perempuan dan laki-laki begitu terasa disajikan dalam film yang diperankannya itu. Sehingga cocok menjadi film pembuka di ajang JWCW 2023 ini, karena wajah yang ditampilkan adalah dari Asia.

“Lewat film, kami ingin menyuarakan ini dan didengar dunia. Dan saya sendiri merasa senang ke Indonesia, dan saya suka banget sama Indonesia dan orang-orangnya baik, mungkin lain kali saya bakal ke sini lagi sama teman teman buat liburan,” katanya.

Sinopsis Film “Insyaallah A Boy

Film “Insyaallah A Boy“, bercerita tentang kisah seorang perempuan bernama Nawal. Ia adalah ibu rumah tangga yang baru ditinggal suaminya meninggal dunia. Kemudian berjuang untuk mendapatkan harta waris suaminya dari orangtuanya, di mana dalam hukum warisan, keluarga suami berhak atas sebagian harta tersebut jika si perempuan tidak memiliki anak laki-laki.

Bahkan, harta tersebut termasuk rumah yang sebenarnya ia bayar sendiri. Di tengah perjuangannya ini, Nawal ternyata sedang hamil. Ia pun berharap anak yang lahir berjenis kelamin laki-laki, sehingga dirinya bisa mendapatkan harta waris dari keluarga suaminya.

Hal itu dikarenakan, anak tersebut merupakan penerus keluarga suaminya. Sehingga ia harus berjuang untuk mendapatkan harta waris suaminya itu.