Terputar

Title

Artist


 Sekelompok peneliti dari Universitas Bristol di Inggris telah melakukan penelitian mengenai berapa lama lagi manusia bisa menghuni Bumi ini.

Ditulis oleh pada Oktober 2, 2023

Sekelompok peneliti dari Universitas Bristol di Inggris telah melakukan penelitian mengenai berapa lama lagi manusia bisa menghuni Bumi ini. Dengan menggunakan bantuan superkomputer, ilmuwan bisa memperkirakan kepunahan umat manusia.

Menurut sebuah makalah yang diterbitkan minggu ini di natural.com, umat manusia mungkin hanya memiliki waktu 250 juta tahun lagi ketika Bumi membentuk benua baru yang besar.

Meskipun para ilmuwan telah memperingatkan tentang perubahan iklim, suhu bumi, dan gas/emisi rumah kaca, mereka juga melihat apa yang kemungkinan bisa memusnahkan umat manusia dengan bantuan superkomputer baru.

Dalam penelitian yang ditulis di makalah tersebut, tim peneliti mengatakan bahwa meskipun matahari akan mengembang secara alami saat ia mulai mati, dan akhirnya menelan bumi dalam waktu sekitar dua miliar tahun, kehidupan manusia mungkin tidak dapat mencapai peristiwa tersebut.

Simulasi dari superkomputer ini berasal dari tim ilmuwan yang memberikan data yang tersedia saat ini tentang Bumi, seperti iklim, kimia laut, dan pergerakan lempeng tektonik.

Superkomputer meramalkan bahwa lempeng tektonik bumi akan bergeser dan menyatu dalam 250 juta tahun ke depan, menciptakan benua baru yang akan menimbulkan kekacauan akibat gempa bumi, gunung berapi, topan, dan bahkan perubahan suhu.

Sementara itu, Badan Antariksa AS NASA memperkirakan dampak asteroid yang besar bisa terjadi di masa depan Bumi

“Benua besar baru yang muncul akan secara efektif menciptakan tiga dampak buruk, yang terdiri dari efek kontinental, panas matahari, dan lebih banyak CO2 di atmosfer, yang meningkatkan panas di sebagian besar planet ini,” kata Dr. Alexander Farnsworth.

Makalah ini selanjutnya mengatakan bahwa dalam 250 juta tahun, energi Matahari akan meningkat 2,5% dari pancarannya saat ini, menjadikan suhu bumi menjadi lebih hangat dan menciptakan wilayah yang luas yang tidak dapat dihuni di planet ini.

Menurut makalah tersebut, umat manusia mungkin tidak mampu beradaptasi dengan cukup cepat untuk menghadapi suhu ekstrem seperti yang kita lakukan sekarang ini, melalui keringat dan pendinginan tubuh.

Selain itu, sumber makanan diperkirakan akan semakin langka seiring dengan pemanasan global dan pergeseran lempeng, sehingga menyulitkan kehidupan mamalia.


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan