Terputar

Title

Artist


Timnas Indonesia U-24 akan menjalani laga kedua grup F Asian Games 2022 melawan Taiwan di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, Tiongkok

Ditulis oleh pada September 21, 2023

Timnas Indonesia U-24 akan menjalani laga kedua grup F Asian Games 2022 melawan Taiwan di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, Tiongkok, Kamis (21/9/2023) pukul 15.00 WIB. Skuad Garuda dituntut menang agar bisa memastikan lolos ke babak berikutnya.

Pada laga pertama Indonesia berhasil mengandaskan Kirgiztan 2-0, Selasa (18/9/2023). Dua gol Indonesia dicetak Ramai Rumakiek dan Hugo Samir.

Peluang Indonesia menang atas Taiwan sangat besar jika melihat head to head kedua tim.

Pertemuan terakhir Indonesia dengan Taiwan terjadi belum lama ini di kualifikasi Piala Asia U-23. Dalam laga tersebut Indonesia menang besar 9-0 atas Taiwan. Pemain yang mempekuat Indonesia di laga ini juga ada di skuad yang kini diasuh Indra Sjafri.

Sebut saja nama kiper Ernando Ari dan Alfeandra Dewangga.

Timnas Indonesia sudah tiga kali bertemu Taiwan. Pertemuan pertama terjadi di kualifikasi Olimpiade 1992 dengan skor akhir 2-1 untuk kemenangan Indonesia.

Setelah itu, pertemuan kedua terjadi pada Kualifikasi Olimpiade 2000 yang kembali dimenangi Indonesia dengan skor 2-1. Pertemuan ketiga terjadi pada Asian Games 2018 dengan kemenangan Indonesia 4-0.

Total Indonesia mampu menyarangkan 17 gol ke gawang Taiwan dan kebobolan dua gol.


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan