Terputar

Title

Artist


Pengendara sepeda motor nahas yang ikut tewas dalam kecelakaan pesawat jatuh di jalan tol Elmina, Selangor, telah diidentifikasi

Ditulis oleh pada Agustus 19, 2023

Pengendara sepeda motor nahas yang ikut tewas dalam kecelakaan pesawat jatuh di jalan tol Elmina, Selangor, telah diidentifikasi sebagai Muhamad Hafiz Muhammad Salleh (32). Ia tercatat sebagai warga Sidam, Kedah, Malaysia.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah pesawat jatuh di jalan tol dekat Shah Alam di negara bagian Selangor, Malaysia, Kamis (17/8/2023). Kecelakaan tragis pesawat jet kecil itu tidak hanya menewaskan enam penumpang dan dua awaknya melainkan juga membuat dua orang di darat menjadi korban.

Muhamad Hafiz adalah seorang pengendara motor yang ikut tewas akibat pesawat jatuh. Korban tengah melintas di jalan ketika pesawat tiba-tiba menghujam ke tanah dan meledak.

Bangkai motor korban yang masih berbentuk tampak masih tergeletak di ruas jalan ketika regu pemadam kebakaran dan tim penolong tiba di lokasi.

Sepeda motor Muhamad Hafiz (32), salah satu korban kecelakaan pesawat jatuh, di jalan tol dekat Shah Alam di negara bagian Selangor, Malaysia, Kamis, 17 Agustus 2023.
Sepeda motor Muhamad Hafiz (32).

Muhamad Hafiz adalah seorang pengantar makanan. Sepupu korban, Nurul Nazihah, mengaku tidak menyangka Muhamad Hafiz, terlibat dalam insiden tersebut.

“Jam 4 petang, saya ada tonton video nahas pesawat terhempas. Saya tengok video rider (pengendara motor) terbakar, memang sedih. Saya kata pada diri saya, kenapalah dia lalu (melintas) semasa kejadian. Kasihan tengok mangsa (korban) terbakar atas jalan,” kata Nurul.

Seorang anggota Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Malaysia di antara puing  pesawat jatuh di distrik Shah Alam, Malaysia, Kamis, 17 Agustus 2023. Polisi mengatakan, 10 orang tewas dalam kecelakaan di negara bagian Selangor tengah Malaysia tersebut.
Seorang anggota Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Malaysia di antara puing  pesawat jatuh.

Tak disangka, setelah magrib Nurul baru tahu bahwa pengendara motor tersebut adalah sepupunya.

“Selepas magrib, baru tahu mangsa (korban) adalah sepupu saya. Polis datang ke rumah ibunya, sampai sekarang saya tak berani nak call (telepon) ibunya. Takut dia tak boleh nak bercakap,” katanya.

Muhamad Hafiz adalah anak tertua dari lima bersaudara. Ia diharapkan kembali ke kampungnya untuk menghadiri pernikahan saudara perempuannya pada tanggal 26 Agustus 2023 mendatang. Apa hendak dikata, maut lebih dahulu menjemputnya.

Adik perempuan korban, Norhikmah Muhammad Salleh (26), sebelumnya dilaporkan telah meminta bantuan teman kakaknya untuk mengidentifikasi jenazah Muhamad Hafiz, saat ia dan keluarganya dalam perjalanan menuju Rumah Sakit Tengku Ampuan Rahimah (HTAR) di Klang, Selangor.

Menurut Norhikmah, dia dan keluarganya baru mengetahui kejadian itu setelah mendapat telepon dari pihak berwajib. Mereka terkejut tetapi ditenangkan karena menyadari kejadian itu merupakan ketentuan Tuhan.

“Ibu dan bapak berpesan agar kami tenang dengan kepergian abang dan meminta kami semua mendoakan agar semua urusan almarhum dimudahkan,” katanya.

Jenazah korban akan dibawa pulang dan dimakamkan di Taman Sidam Kiri, Sungai Petani. “Segera setelah semua prosedur selesai,” kata Norhikmah seperti dilaporkan Berita Harian.

Seorang saksi mata pesawat jatuh, Ihsan (37), kepada wartawan mengaku mendengar teriakan “Allahuakbar” dari korban yang mengendarai sepeda motor.

Ihsan, karyawan di Pengurusan Air Selangor, menjadi saksi mata peristiwa jatuhnya pesawat di dekat pemukiman Elmina di Seksi U16. Ketika kejadian, Ihsan mengaku sedang membaca meteran air di dekat lokasi.


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan