Kasrem 172/PWY Pimpin Upacara Penutupan TMMD ke 117 TA 2023 di Pelabuhan Sarmi
Ditulis oleh redaksi pada Agustus 12, 2023
Sarmi – Dalam upaya mewujudkan visi dan misi pembangunan nasional, TNI berkewajiban untuk mendukung terciptanya sasaran strategis dan prioritas nasional sesuai dengan fungsinya. Selain itu, TNI juga berkewajiban untuk menjaga stabilitas keamanan dalam rangka menjamin pembangunan nasional yang salah satu programnya dan kegiatan prioritas dalam bidang teritorial TA 2023 yaitu TMMD yang berpedoman kepada “Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI Rakyat Semakin Kuat”.
Dalam hal ini, Kasrem 172/PWY Kolonel Inf Bayu Sudarmanto sebagai inspektur upacara penutupan TMMD ke 117 TA 2023 mengatakan bahwa sangat menuntut kinerja Anggota Kodim 1712/Sarmi agar dapat menyelesaikan TMMD.
“Kami sangat menuntut keras pada satuan Kodim 1712/Sarmi agar dapat menyelesaikan tugas yang diberikan komando atas,” ujarnya, Kamis (10/8/23) saat menutup TMMD ke 117 bertempat di Pelabuhan Sarmi, Distrik Sarmi, Kabupaten Sarmi.
TMMD dibuka secara resmi pada tanggal 2 Juli – 10 Agustus 2023 sebagaimana yang telah berjalan sampai dengan penutupan. “Kami berharap dengan adanya TMMD kali ini dapat membantu masyarakat Pulau Wakde dan juga membantu pembangunan dan infrastruktur di wilayah Kodim 1712/Sarmi,” ucapnya.
Dalam paparan pelaksanaan TMMD yang disampaikan oleh Wadansatgas TMMD Mayor Inf Ahmad menyampaikan bahwa mulai dari perencanaan sampai dengan berjalannya proses kegiatan TMMD fisik maupun nonfisik telah dicapai 100 persen.
“Kegiatan TMMD secara fisik dan nonfisik yang telah dilaksanakan antara lain Fisik yaitu pembangunan 10 unit rumah masyarakat, pembangunan 1 unit PAUD, renovasi 6 unit rumah masyarakat. Sementara Nonfisik yaitu pelayanan kesehatan, penyuluhan pertanian, penyuluhan pariwisata, Wasbang (Mencintai Tanah Air dan Bela Negara) dan pemutaran film wawasan kebangsaan,” tukasnya.
Dalam penutupan TMMD turut dihadiri Setda kabupaten Sarmi (Bapak Moar), Wadannal Sarmi, Wakapolres Sarmi, Sekertaris Pariwisata (Ibu Bernike Yarisetouw), dan UPD Kabupaten Sarmi.