Yayasan Dunia Mega Bintang yang menaungi Miss Mega Bintang Indonesia memiliki beberapa lisensi internasional, dimana top 5 akan berangkat ke kompetisi internasional, yaitu Miss Grand International 2023 yang akan berlangsung di Vietnam, Miss Face of Humanity 2023 di Mexico, Reina Hispanoamericana 2023 di Bolivia, World Top Model 2023 di Monaco, Miss Eco International 2024 di Mesir dan Reina del Cacao di Panama.
Sebagai yang pertama mewakili indonesia di ajang kontes kecantikan dunia adalah Ayu Michelle, salah Satu Top Ten Miss Mega Bintang Indonesia 2023 yang sedang mengikuti ajang kecantikan Reina del Cacao pada tanggal 1 – 7 juli 2023 di Panama.Kontes kecantikan Reina del Cacao sendiri merupakan kontes kecantikan bagi negara-negara penghasil kakao di seluruh dunia. Kontes kecantikan ini pertama kali digelar di panama pada tahun 2019.
“Reina del cacao adalah pemilihan ajang kecantikan dengan tagline the sweetest competition of the world. Dimana pesertanya nantinya akan mendapatkan pengetahuan lebih banyak mengenai cocoa dan cokelat. Mereka bisa membagikan informasi dan pengalamannya setelah mereka mengikuti kompetisi tersebut,” ungkap Ivan Gunawan.
Ivan juga mengungkapkan bahwa kompetisi Reina del Cacao sama pentingnya dengan ajang kecantikan bergengsi lainnya, karena disini para peserta juga harus memperkenalkan negaranya di tingkat internasional, “Yang membedakan adalah peserta harus memahami mengenai sejarah cacao di negaranya dan dapat merepresentasikannya ke tingkat dunia,” ucapnya.