Grup band asal Irlandia The Corrs yang beraliran folk rock akan siap menyelenggarakan konser musik dan mengajak pecinta musik Tanah Air
Ditulis oleh redaksi pada Juni 17, 2023
Grup band asal Irlandia The Corrs yang beraliran folk rock akan siap menyelenggarakan konser musik dan mengajak pecinta musik Tanah Air untuk bernostalgia pada 18 Oktober 2023 mendatang di Beach City International Stadium Ancol Jakarta.
Hal itu diumumkan penyelenggara Konser The Corrs, Ravel Entertainment dalam keterangan tertulisnya .
“Kami dipilih langsung oleh manajemen The Corrs untuk membawa mereka ke Indonesia, dan sekaligus jadi momen reunian mereka setelah 18 tahun. Kami berkesempatan untuk menyelenggarakan momen reunian mereka. Ini berkah luar biasa buat kami dan tim,” ungkap Marketing Communication Manager Ravel Entertainment, Naomi Claudia.
Ravel Entertainment sendiri menyatakan bahwa konser di Indonesia ini akan menjadi bagian dari tur konser reuni grup band digawangi Andrea (lead vocal), Sharon (violin, piano, vocal), Caroline (drums, piano, vocal), dan Jim (gitar, piano, vocal).
“Ini akan menjadi bagian dari tur konser reuni The Corrs setelah mereka setelah 18 tahun hiatus dari bandnya,” tegasnya.
Ditambahkannya, tiket konser The Corrs sendiri akan dijual mulai 21 Juni 2023 dan dapat dibeli melalui Tokopedia dan website www.Thercorrsjakarta.com.
Untuk tiket konser The Corrs Live in Jakarta sendiri akan dibagi menjadi lima kategori kelas yakni Festival, VIP Platinum, Gold, Silver, dan Bronze. Dan semua harga yang tertera itu kita sudah melalui prosedur pihak The Corrs” tegasnya.
Berikut harga tiket konser The Corrs yang akan mulai dijual 21 Juni 2023 mendatang yakni
-. VIP Platinum (seating) : Rp 4.500.000
-. Gold (seating) : Rp 3.500.000
-. Festival (standing) : Rp 2.000.000
-. Silver (seating) : Rp 1.500.000
-. Bronze (seating) : Rp 1.000.000.