PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) pada 5 Juni 2023 lalu mengumumkan program recall atau penarikan produk terhadap total 1.210 unit model All New Xenia dan Rocky
Ditulis oleh redaksi pada Juni 9, 2023
PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) pada 5 Juni 2023 lalu mengumumkan program recall atau penarikan produk terhadap total 1.210 unit model All New Xenia dan Rocky. Program ini ditargetkan rampung pada Desember 2023.
“Target kita kurang lebih sampai Desember, tetapi kami berharap kepada pelanggan, mereka secepatnya bisa datang,” ujar Marketing Director dan Corporate Planning and Communication Director PT ADM Sri Agung Handayani, dikutip Antara, Kamis (8/6/2023).
Agung menyampaikan, para konsumen yang kendaraannya terdampak memberikan merespons positif terhadap program recall ini. Beberapa konsumen bahkan telah datang ke bengkel tanpa harus dihubungi terlebih dahulu setelah mendapat informasi mengenai program recall.
Dalam program recall ini, Daihatsu akan melakukan pemeriksaan dan penggantian ECU airbag pada kedua model tersebut, agar airbag dapat tetap berfungsi dengan baik, yakni mengembang ketika terjadi benturan pada bagian sisi depan saat berkendara, sehingga keamanan dan keselamatan pengendara dan penumpang depan tetap terjaga.
Program recall Daihatsu ini menyasar All New Xenia dan Rocky yang diproduksi 15 Desember 2022 – 11 Januari 2023, yaitu 1.095 unit untuk model All New Xenia dan 115 unit Rocky.