Dua grup musik dari 1ID Entertainment, V1RST dan UN1TY sukses tampil di acara KapanLagi Buka Bareng hari pertama yang digelar di Pulau Satu Senayan Park
Ditulis oleh redaksi pada April 2, 2023
Dua grup musik dari 1ID Entertainment, V1RST dan UN1TY sukses tampil di acara KapanLagi Buka Bareng hari pertama yang digelar di Pulau Satu Senayan Park, Jakarta Pusat, Sabtu (1/4/2023) malam.
Dibandingkan UN1TY, V1RST yang beranggotakan Jessica, Fia, Reva, Rara, Faela, Sachiko, Safa itu tampil lebih dulu, setelah buka puasa atau pukul 18.10 WIB.
“Hai semuanya, kalo kata orang belum kenal belum sayang. Kita kenalan dulu ya. Kita itu gilrband baru 7 Oktober 2022. Lagu pertama kita tadi judulnya Malu-Malu,” ujar Shandy dari atas panggung.
Kemudian, V1RST membawakan lagu Rasa. Patusan penonton yang hadir pun ikut bernyanyi bersama. Setelah penampilan V1RST, boyband UN1TY naik ke atas panggung.
UN1TY membuka penampilannya dengan membawakan dua lagu, yakni So Bad dan Baby. Kehadiran boyband yang beranggotakan Ahmad Maulana Fajri, Fenly Christovel Wongjaya, Muhammad Fikih Aulia, Muhammad Gilang Dika Perdana Bakhri, Shandy Maulana, dan Zweitson Thegar Setyawijaya itu bikin suasana makin seru.
Sayang, anggota UN1TY, Gilang tidak bisa hadir ke acara tersebut karena sakit. Kendati begitu, mereka tetap mampu menghibur para penggemar yang sudah hadir sejak sore.
“Kita senang banget perform di sini, mengenalkan musik UN1TY di sini. Tapi, ada member satu lagi, Gilang enggak bisa gabung karena sakit. Tapi enggak apa-apa, kita doakan semoga cepat sembuh,” kata Maulana Fajri.
Selanjutnya, UN1TY membawakan lagu It’s Alright dan lagu milik M.E berjudul Inikah Cinta. Pemilihan lagu tersebut karena mereka mengaku sering kali mendengarkan lagu boy band senior Tanah Air.
“Kita juga sering dengerin boy band jaman dulu kayak M.E, CJR, SMASH. Kita di sini hadir dengan format baru,” kata Maulana Fajri diiringi suara riuh dari penonton.
Penampilan UN1TY di acara KapanLagi Buka Bareng ditutup dengan lagu Satu. “Lagu terkahir spesial banget ya. Lagu terakhir tentang kamu yang naksir dengan temen kamu tapi enggak berani, enggak peka,” pungkas Maulana Fajri.