Terputar

Title

Artist


 Manchester United untuk sementara unggul 1-0 atas tamunya Leicester City pada babak pertama partai kompetisi Liga Inggris,

Ditulis oleh pada Februari 20, 2023

Manchester United untuk sementara unggul 1-0 atas tamunya Leicester City pada babak pertama partai kompetisi Liga Inggris, di Stadion Old Trafford, Minggu (19/2/2023). Gol pasukan Erik ten Hag dilesakkan Marcus Rashford.

MU memang kembali berharap ketajaman Marcus Rashford bisa membawa mereka meraih kemenangan ke-15 dalam pertandingan ini.

Penyerang berusia 25 tahun tersebut sudah mengoleksi 12 gol di Liga Inggris musim ini. Dia juga selalu mencetak gol dalam empat pertandingan terakhir di semua ajang yang diikuti Setan Merah. Terakhir, dia menjebol gawang Barcelona saat MU bermain imbang 2-2 di kejuaraan Liga Europa.

Penyerang berusia 25 tahun tersebut sudah mengoleksi 12 gol di Liga Inggris musim ini. Dia juga selalu mencetak gol dalam empat pertandingan terakhir di semua ajang yang diikuti Setan Merah. Terakhir, dia menjebol gawang Barcelona saat MU bermain imbang 2-2 di kejuaraan Liga Europa.

Rashford juga telah mengoleksi 14 gol dalam 16 pertandingan MU di semua ajang sejak pulang membela Inggris di Piala Dunia 2022.

Dalam pertandingan melawan Leicester, Rashford menjadi trio di belakang striker tunggal Wout Weghorst bersama Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho.

Sementara kubu Leicester juga menerapkan formasi 4-2-3-1. Kelechi Iheanacho menjadi andalan di lini depan ditopang Tete, James Maddison, dan Harvey Barnes.

Pada menit kesembilan, Leicester memiliki peluang melalui aksi Harvey Barnes. Dia mendapat umpan dari Iheanacho dan melepaskan tendangan tepat ke gawang. Namun upayanya gagal membuahkan gol karena diselamatkan kiper.

Upaya MU menyerang sejak awal membuahkan hasil saat pertandingan baru memasuki menit ke-25. Marcus Rashford kembali mencetak gol setelah memaksimalkan umpan Bruno Fernandes.

Menit ke-36 MU nyaris menggandakan keunggulan. Diogo Dalot sudah berada di mulut gawang ketika mendapat umpan Bruno Fernandes. Namun dia gagal menjangkau umpan rekannya itu dengan sempurna. Sentuhan kaki kirinya gagal membuat bola melesak ke gawang dan hanya menghasilkan tendangan gawang.

Di pengujung babak pertama Leicester nyaris menyamakan kedudukan. Usai mendapat sodoran, JAmes Maddison melepaskan tendangan namun melenceng hanya beberapa sentimeter di kanan gawang De Gea.


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan