Gubernur AAL Hadiri Upacara Pengangkatan Menhan RI Jadi Warga Kehormatan Korps Marinir TNI AL
Ditulis oleh redaksi pada Februari 15, 2023
AAL, Surabaya (14/2). Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi hadiri upacara peresmian Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Letnan Jenderal (Letjen) TNI (Purn) Prabowo Subianto diangkat menjadi warga kehormatan pasukan petarung baret ungu Korps Marinir TNI AL di Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang Surabaya, Selasa (14/2).
Pengangkatan Menhan RI sebagai warga kehormatan Korps Marinir tersebut dilaksanakan melalui proses Upacara Pembaretan dan Penganugerahan Brevet Kehormatan Anti Teror Aspek Laut dan Brevet Intai Para Amfibi Korps Marinir yang dipimpin Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Muhammad Ali dan sebagai Komandan Upacara Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto.
Kegiatan Pembaretan tersebut sekaligus dirangkai dengan Kunjungan kerja Menhan RI ke sarang petarung prajurit Korps Marinir untuk melaksanakan inspeksi Alutsista yang dimiliki oleh Korps Marinir dan menyerahkan secara simbolis alat peralatan pertahanan (Alpalhan) hasil pengadaan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia kepada Komandan Korps Marinir.
Didepan awak media Menteri Pertahanan Republik Indonesia menyampaikan bahwa dalam waktu dekat Korps Marinir TNI AL akan dipimpin jenderal berbintang tiga dan akan segera diusulkan oleh Menhan RI kepada Presiden Republik Indonesia.
“Marinir aauuh..aaauh..aauuh yes, Saya berpesan kepada seluruh Prajurit Petarung Korps Marinir Pertahankan Tanah Air Kita sampai titik darah yang terakhir.” pekik Menhan RI Letnan Jenderal (Letjen) TNI (Purn) Prabowo Subianto.
Pengangkatan Warga Kehormatan Korps Marinir tersebut dihadiri, para Komandan Korps Marinir dari masa ke masa, para Pejabat Utama Korps Marinir dan Para Pimpinan Kotama TNI AL Wilayah Surabaya.