Terputar

Title

Artist


Peringatan HUT ke-77 Kodiklatau: ”Mewujudkan Sumber Daya Manusia Angkatan Udara yang Unggul, Berkarakter dan Profesional”

Ditulis oleh pada November 16, 2022

 

 

 

Pada peringatan HUT ke-77, Kodiklatau diharapkan agar semakin kompeten dalam mewujudkan Sumber Daya Manusia Angkatan Udara yang unggul, berkarakter dan profesional. Selain itu momen peringatan dapat dijadikan sebagai momen untuk introspeksi dan evaluasi diri, terhadap peran Kodiklatau dalam mendukung keberhasilan tugas TNI Angkatan Udara. Khususnya dalam mencetak prajurit Swa Bhuwana Paksa yang mengawal dan menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

 

Demikian amanat Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA. yang dibacakan Komandan Kodiklatau Marsekal Madya TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M. pada upacara peringatan HUT ke-77 Kodiklatau yang dilaksanakan secara sederhana di lapangan Abdulrahman Saleh Kodiklatau, Rabu (16/11).

 

Guna mewujudkan transformasi TNI Angkatan Udara menuju Angkatan Udara yang disegani, Kasau menekankan bahwa sumber daya manusia sebagai fondasi yang paling esensial, agar mampu mengawaki berbagai alutsista modern dan berbagai teknologi pendukungnya, secara baik dan optimal diperlukan Sumber Daya Manusia yang unggul.

 

Oleh karena itu, Kodiklatau dituntut untuk terus menganalisa dan melaksanakan reformasi sistem pendidikan Angkatan Udara baik dari pendidikan pertama, hingga pendidikan lanjutan guna mencetak prajurit udara yang mampu menjawab tantangan masa depan dan memiliki karakter kepribadian yang dapat menjadi teladan.

 

Peringatan HUT ke-77 Kodiklatau tahun 2022 kali ini mengangkat tema yaitu “Dengan dilandasi semangat Vidyasana Viveka Vardhana, Kodiklatau siap mewujudkan Sumber Daya Manusia TNI Angkatan Udara yang unggul, berkarakter dan professional”.   Terkait dengan tugas dan fungsi Kodiklatau, Kasau menegaskan bahwa Kodiklatau juga memiliki tugas untuk pembinaan doktrin dan pengkajian atas latihan yang telah dilaksanakan”, tambahnya.

 

Sebelum mengakhiri amanatnya, Kasau mengingatkan kepada seluruh jajaran Kodiklatau agar senantiasa menempatkan faktor keselamatan terbang dan kerja sebagai prioritas tertinggi dalam setiap pelaksanaan pendidikan dan latihan. Kodiklatau juga harus menjadi pelopor dalam mendorong peningkatan literasi bagi seluruh peserta didik guna menjadi modal dalam meningkatkan kecerdasan intelektual yang akan membantu para prajurit dalam berpikir kritis dan memberikan competitive advantage bagi TNI Angkatan Udara.

 

Upacara peringatan yang dilaksanakan secara sederhana ini diikuti oleh seluruh anggota Kodiklatau baik militer maupun PNS serta dihadiri oleh pejabat internal Kodiklatau antara lain Wadan Kodiklatau, Kapoksahli, Irkodiklatau, para Direktur, serta seluruh Komandan Satuan jajaran Kodiklatau. (Penkodiklatau).

 


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan