Terputar

Title

Artist


Kegiatan Grand Fimal Putra Putri Maritim Indonesia Tahun 2022

Ditulis oleh pada Oktober 2, 2022

 

Jakarta (1/10/2022),Komanda Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Danpuspomal) Laksamana Muda TNI Edwin, S.H., M.Han., M.H., yang di wakili oleh Direktur Pembinaan Penegakkan Hukum (Dirbingakkum) Kolonel Laut (PM) Zulkifli Pane mengikuti kegiatan Grand Final Putra Putri Maritim Indonesia T.a 2022 bertempat di gedung Graha Marinir Jl.Prajurit KKO Usman dan Harun Jakarta Pusat. Sabtu (01 Oktober 2022).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh  Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono beserta Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono. SE. Turut hadir pula Gubernur Kalimantan Timur Dr. Ir. H Isran Noor, M.Si.

Acara Grand Final tersebut di ikuti oleh 56 orang peserta dari berbagai perwakilan provinsi di Indonesia. Dari 56 perwakilan tersebut hanya ada 10 pemenang dengan berbagai katagori diantaranya juara pertama, runner up , katagori Inovasi & Teknologi , pariwisata dan lingkungan .

Kasal sangat mengapresiasi kegiatan tersebut dan berencana akan menjadikan kegiatan putra putri maritim tersebut menjadi program TNI Angkatan Laut agar lebih menigkatkan kecintaan para generasi muda kepada dunia maritim dan kelautan.

Kegiatan Grand Final Putra Putri Maritim Indonesia T.a 2022 berjalan dengan aman dan lancar.


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan