Terputar

Title

Artist


Sejumlah klub telah menyelesaikan pertandingan kedua babak grup Liga Champions

Ditulis oleh pada September 14, 2022

Sejumlah klub telah menyelesaikan pertandingan kedua babak grup Liga Champions, Selasa (13/9/2022) dan Rabu (14/9/2022). Inter Milan, Liverpool, Bayern Muenchen, Bayer Leverkusen, Club Brugge dan Eintrcaht Frankfurt berhasil mengemas kemenangan atas lawan-lawannya.

Dari Grup A, Liverpool mengandaskan Ajax dengan skor 2-1. Dua gol Liverpool dicetak Mohamed Salah dan Joel Matip. Sedangkan satu gol Ajax dicetak Mohamed Kudus. Ini menjadi kemenangan pertama buat Liverpool dan membuat mereka kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup A dengan 3 poin.

Ini Hasil Pertandingan dan Klasemen Grup Liga Champions, Rabu (14/9)

Dari Grup B, Bayer Leverkusen sukses mengemas kemenangan 2-0 atas Atletico Madrid. Dua gol Leverkusen dicetak Robert Andrich di menit 84 dan Moussa Diaby menit 87.

Di tempat lain, Club Brugge tanpa ampun menggilas tuan rumah FC Porto 4-0. Empat gol tersebut masing-masing dicetak Ferran Jutgla (15), Kamal Sowah (47), Andreas Skov Olsen (52), dan Antonio Nusa (89).

Dengan hasil ini maka Brugge memimpin klasemen Grup B dengan raihan sempurna, 6 poin dari dua pertandingan, diikuti Bayer Leverkusen di posisi kedua.

Ini Hasil Pertandingan dan Klasemen Grup Liga Champions, Rabu (14/9)

Klasemen sementara Grup B Liga Champions.

Di Grup C, Inter Milan membungkam 10 pemain Viktoria Plzen 2-0 berkat gol Edin Dzeko dan Demzel Dumfries (70). Viktoria bermain dengan 10 pemain setelah Pavel Bucha di kartu merah pada menit 61.

Sedangkan di pertandingan lainnya, Bayern Muenchen tanpa kesulitan menaklukkan Barcelona 2-0 berkat gol Lucas Hernandez (50) dan Leroy Sane (54).

Ini Hasil Pertandingan dan Klasemen Grup Liga Champions, Rabu (14/9)

Klasemen sementara Grup C Liga Champions

Di Grup D, Tottenham Hotspur harus menuai kekalahan setelah ditaklukkan tuan rumah Sporting Lisbon 0-2. Dua gol Sporting dicetak Paulinho dan Arthur di masa injury time babak kedua. Hasil ini membuat Sporting masih sempurna dalam dua laga pertamanya dan memimpin klasemen Grup D dengan 6 poin.

Ini Hasil Pertandingan dan Klasemen Grup Liga Champions, Rabu (14/9)

Klasemen sementara Grup D Liga Champions

Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan