Pembalap Red Bull, Max Verstappen, tanpa kesulitan berarti memenangkan balap Formula 1 (F1) GP Prancis setelah pesaingnya
Ditulis oleh redaksi pada Juli 25, 2022
Pembalap Red Bull, Max Verstappen, tanpa kesulitan berarti memenangkan balap Formula 1 (F1) GP Prancis setelah pesaingnya yang menempati start di posisi pertama Charles Leclerc gagal memasuki garis finis, Minggu (24/7/2022).
Mobil Charles Leclerc terpelintir pada lap ke-17 sehingga pembalap Monaco tersebut tak bisa meneruskan balapan yang digelar di Sirkuit Paul Ricard, Le Castellet ini. Pembalap Ferrari tersebut mengalami naas di tikungan ke-11.
Mobil Ferrari yang dikendarai LeClerc menghantam dinding pembatas sirkuit. Ini untuk ketiga kalinya sepanjang musim ini, Leclerc gagal finis saat sedang memimpin balapan.
Usai Leclerc mengalami kecelakaan tersebut, Max Verstappen melaju sendirian di depan dan finis sebagai pemenang. Kemenangan pembalap Belanda tersebut dalam GP Prancis, membuatnya menambah keunggulan dari Leclerc di klasemen pembalap.
Dua pembalap Mercedes yakni Lewis Hamilton dan George Russell melintasi garis finis di posisi kedua dan kedua dan ketiga.
Max Verstappen mengungguli Lewis Hamilton dengan gap 10,587 detik. Sementara Russell memiliki selisih 16,495 detik dari pemenang balapan F1 GP Prancis.
Rekan Leclerc di tim Ferrari, Carlos Sainz, memasuki garis akhir di posisi kelima di belakang Sergio Perez. Carlos Sainz mendapat penalti mundur 10 posisi start pada Grand Prix Prancis , Minggu (24/7), karena mengganti komponen power unit mobil miliknya.
Pebalap Spanyol tersebut mendapati mesin mobilnya terbakar pada balapan sebelumya di GP Austria dua pekan lalu dan mengawali sesi latihan Jumat ini di Le Castellet dengan kontrol elektronik baru dalam power unit mobilnya yang menyebabkan dia mendapat penalti mundur 10 posisi.
Ferrari bisa saja menambah komponen power unit yang diganti, namun hal itu bisa berakibat pada penambahan penalti mundur lebih banyak.
Dengan kemenangan di Prancis, Max Verstappen kini bertengger di puncak klasemen pembalap dengan 233 poin. Sementara Charles Leclerc berada di posisi kedua dengan poin terpaut cukup jauh yakni 170. Sergio Perez di posisi ketiga dengan 163, kemudian Carlos Sainz di posisi keempat dengan 144, unggul tipis atas penghuni urutan kelima George Russel yang mengumpulkan 143 poin.
Hasil F1 GP Prancis, Minggu (24/7/2022):
1 Max Verstappen Belanda Oracle Red Bull Racing 53 Laps
2 Lewis Hamilton Inggris Mercedes AMG Petronas Formula One Team + 10.587s
3 George Russell Inggris Mercedes AMG Petronas Formula One Team + 16.495s
4 Sergio Perez Meksiko Oracle Bull Racing + 17.310s
5 Carlos Sainz Spanyol Scuderia Ferrari + 28.872s
6 Fernando Alonso Spanyol BWT Alpine F1 Team + 42.879s
7 Lando Norris Inggris McLaren F1 Team + 52.026s
8 Esteban Ocon Prancis BWT Alpine F1 Team + 56.959s
9 Daniel Ricciardo Australia McLaren F1 Team + 60.372s
10 Lance Stroll Kanada Aston Martin Aramco Cognizant Formula One Team + 62.549s
11 Sebastian Vettel Jerman Aston Martin Aramco Cognizant Formula One Team + 64.494s
12 Pierre Gasly Prancis Scuderia AlphaTauri + 65.448s
13 Alexander Albon Thailand Williams Racing + 68.565s
14 Valtteri Bottas Finlandia Alfa Romeo F1 Team Orlen + 76.666s
15 Mick Schumacher Jerman Haas F1 Team + 80.394s
Gagal Finis
Guanyu Zhou CHN Alfa Romeo F1 Team Orlen DNF
Nicholas Latifi CAN Williams Racing DNF
Kevin Magnussen DEN Haas F1 Team DNF
Yuki Tsunoda JPN Scuderia AlphaTauri DNF
Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari DNF