Gubernur AAL Hadiri HUT Penerbangan TNI AL Ke – 66
Ditulis oleh redaksi pada Juni 17, 2022
Seluruh Personel Lantamal XI Laksanakan Upacara Bendera 17-an Di Mako Lantamal XI
AAL, Surabaya, (17/6),Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Laksamana Muda TNI Denih Hendrata didampingi Ketua CBS Jalasenastri AAL, Ny.Kiki Denih Hendrata, menghadiri Upacara Peringatan HUT Ke-66 Penerbangan TNI Angkatan Laut tahun 2022 di Pangkalan Udara Angkatan Laut, Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur Jumat (17/6).
Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Yudo Margono memimpin langsung jalannya upacara peringatan HUT ke-66 tahun 2022 di Pangkalan Udara Angkatan Laut, Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur.
Peringatan HUT Penerbangan TNI AL ke – 66 tahun 2022 ini mengangkat tema “Penerbangan Angkatan Laut Kuat, Angkatan Laut Hebat, Indonesia Jaya”, dan dimeriahkan oleh Genderang Suling Gita Jala Taruna dan Brassband Akademi Angkatan laut (AAL)
Rangkaian upacara diisi dengan pembacaan sejarah singkat Penerbangan TNI AL, penghormatan pasukan, menyanyikan lagu Mars Penerbangan, penghormatan lambang-lambang kesatuan Puspenerbal, mengheningkan cipta, pengucapan Sapta Marga, dan penganugerahan tanda jasa Bintang Jalasena, Satia Lencana (SL) 24 Th, SL 16 Th dan SL 8 Th kepada prajurit berprestasi dijajaran Puspenerbal.
Menurut Kasal, saat ini peran penerbangan Angkatan Laut sebagai bagian dari komponen Sistem Senjata Armada Terpadu (SSAT) memiliki kelebihan pada aspek kecepatan dan manuver, sehingga efektif sebagai patroli force, supporting force dan attacking force.
Hal tersebut lanjut Kasal, didukung dengan enam fungsi sebagai pengintai udara maritim, anti kapal selam, anti kapal permukaan, pendaratan pasrat lintas heli, dukungan logistik cepat dan penyelamatan laut dalam rangka penyelenggaraan operasi laut.
“Puspenerbal harus terus berbenah untuk mengembangkan organisasi sesuai dengan tuntutan tugas yang diembannya,” pinta Kasal.