Terputar

Title

Artist


 Fadia menjabat sebagai Bupati Pekalongan periode 2021-2024

Ditulis oleh pada April 24, 2022

Laila Fathiah pada 23 Mei 1978, perempuan cantik ini lebih dikenal dengan nama Fadia A Rafiq. Dari nama belakang yang digunakan, Fadia merupakan keluarga besar A Rafiq. Ia merupakan anak dari pedangdut legendaris tersebut.

Fadia sendiri mengikut jejak ayahnya dengan menggelontorkan single dangdut berjudul Cik Cik Bum Bum pada 2000 silam. Kakak Fairuz A Rafiq ini lalu memilih terjun ke politik dan pernah menjabat sebagai Wakil Bupati Pekalongan periode 2011-2016.

Kini, Fadia menjabat sebagai Bupati Pekalongan periode 2021-2024. Oleh netizen, dirinya pun kerap disebut sebagai bupati cantik. Berikut adalah potretnya.

Potret Fadia A Rafiq, Bupati Pekalongan periode 2021-2024. ia dilantik pada 21 Juni 2021 lalu

Sebelum terjun ke dunia politik, Fadia dikenal publik sebagai pedangdut. Namanya melejit dengan single Cik Cik Bum Bum

Fadia adalah kakak dari Fairuz A Rafiq. Hubungan keduanya begitu dekat dan saling mendukung

Fadia yang memiliki paras rupawan pun membuat banyak orang memujinya sebagai bupati cantik

Potret Fadia bersama suaminya, Ashraff Khan yang juga merupakan pedangdut senior

Sebagai suami, Ashraff pun kerap mendampingi Fadia dalam kunjungan kerjanya di daerah yang dipimpinnya

Fadia sendiri merupakan perempuan berpendidikan tinggi. Fadia memiliki gelar Sarjana Ekonomi dan Magister Manajemen

Fadia juga dekat dengan masyarakat. Ini merupakan potret Fadia kala meresmikan pembangunan jalan di Kecamatan Wonokerto, Pekalongan

Sebagai bupati, Fadia sangat sigap ketika ada bencana di daerahnya. Seperti ketika ia mengunjungi korban banjir di Desa Pait, Siwalan, Pekalongan

Sebagai pejabat daerah yang disibukkan dengan beragam agenda, Fadia juga tak pernah melupakan waktu untuk keluarganya

Tampak Fadia yang masih bisa berkumpul dengan keluarga besar. Terlihat ada Fairuz A Rafiq dan suaminya, Sonny Septian


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan