Terputar

Title

Artist


serial drama Korea yang dibintangi Ahn Hyo Seop dan Kim Sejong ini tengah menjadi salah satu tontonan favorit

Ditulis oleh pada April 12, 2022

serial drama Korea yang dibintangi Ahn Hyo Seop dan Kim Sejong ini tengah menjadi salah satu tontonan favorit saat ini. Memasuki episode enam, kisah percintaan Kang Tae Mu (Ahn Hyo Seop) dan Shin Ha ri (Kim Sejong) pun semakin seru dan menggelitk.

Selain dua tokoh di atas, kisah Jin Hyo So (Seol In Ah) dan Cha Sung Hun (Kim Min Kyu) yang kini bertetangga dan semakin dekat juga menarik untuk diikuti. Bicara tentang para aktornya, berikut adalah rangkuman singkat yang akan membuat Anda lebih mengenal keempatnya.

Ahn Hyo Seop

Aktor kelahiran 17 April 1995 ini sempat bermigrasi ke Toronto, Kanada saat berusia tujuh tahun. Kemudian di usia 17 tahun ia kembali ke Korea melanjutkan pendidikan tinggi dan lulus dari Universitas Kookmin jurusan Bisnis Internasional.

Bicara soal kariernya di dunia hiburan, pemeran tokoh Kim Tae Mu ini sempat menjadi trainee JYP Entertainment dan hampir debut sebagi idol bersama GOT7.

Ahn Hyo Seop tidak mengambil kesempatan tersebut dan menjajal karier sebagai aktor. Still 17, Abyss, Dr. Romantic 2 dan Lovers of the Red Sky adalah deretan serial drama Korea populer yang pernah dibintanginya sebelum Business Proposal.

Kim Sejeong

Kim Sejeong adalah seorang penyanyi dan aktris yang lahir pada 28 Agustus 1996. Menggeluti karier di dunia hiburan sejak tahun 2016, pemeran tokoh Shin Ha Ri ini adalah mantan member I.O.I dan Gugundan.

Sosoknya yang berbakat pun membuat dirinya disukai banyak orang, ia bahkan dijuluki Variety Cheat Key. Tahun 2017 Kim Sejeong memulai karier aktingnya sebagai pemeran utama dalam serial drama School 2017.

Sejak saat itu kariernya pun terus berkembang, hingga saat ini Kim Sejeong memainkan empat peran utama di serial School 2017, I Wanna Hear Your Song, The Uncanny Counter, dan Business Proposal.

Seol In Ah

Aktris kelahiran 3 Januari 1996 ini telah muncul dibanyak serial drama populer, seperti Sunny Again Tomorrow, Strong Girl Bong Soon, School 2017, serta Queen.

Peran utamanya di Sunny Again Tomorrow yang dirilis tahun 2018 pun membawanya meraih penghargaan Aktris Terbaik dalam gelaran KBS Drama Awards 2018.

Kim Min Kyu

Memulai karier akting di tahun 2013, Kim Min Kyu telah muncul dibanyak serial drama Korea, termasuk Snowdrop yang juga dibintangi Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In.

Signal, Because This Is My First Life, The Rich Son, dan Backstreet Rookie juga menjadi deretan judul serial drama yang pernah dibintanginya. Perannya sebagai Raja Joseon di serial Queen: Love and War pun mejadi salah satu tanda kesuksesannya di dunia akting.


Pendapat pembaca

Tinggalkan balasan